Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 18 Maret 2010

Waspadai Banjir dan Puting Beliung





Written by madi
Kamis, 18 Maret 2010 (sumber Tribun Batam,versi asli)

BMG Prediksi Curah Hujan Ekstrim
Batam Mulai Masuki Musim Pancaroba

BATAM, TRIBUN - Wilayah Kepri mulai memasuki musim penghujan. Bahkan curah hujan diperkirakan agak lebih ekstrim dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Atas dasar itu Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandara Hang Nadim Batam mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai perubahan cuaca ini. BMG memberikan peringatan dini bahwa bakal terjadi hujan deras disertai angin kencang.

Fenomena hujan dan angin kencang ini sudah dimulai sejak dua hari lalu. Kondisi ini dialami hampir seluruh wilayah Kepri dan daerah-daerah lainnya seperti Sumatera bagian selatan, pesisir barat Sumatera, dan daerah lainnya di Indonesia.

Kepala BMKG Batam, Sunarto, menjelaskan, peningkatan curah hujan ini akibat konvergensi awan di wilayah ini dan terdekatnya, sehingga membuat curah hujan jadi ekstrim atau agak berlebihan. Salah satu daerah yang akan mengalami hujan agak ekstrim adalah Batam yang diperkirakan bisa mencapai 160 milimeter (mm).

Sunarto menerangkan, untuk cuaca hari ini, Kamis (18/3), dan kedepannya berpeluang kembali terjadi hujan. Bisa dengan intensitas ringan atau sedang.
Peningkatan curah hujan ini juga akibat menurunnya pengaruh elnino. Selain itu, pada pertengahan Maret ini sudah memasuki musim pancaroba.

“Cuaca di Batam sudah kembali normal yakni masuk musim hujan. Diperkirakan akan terjadi banjir di beberapa wilayah yang tidak bisa menampung curah hujan yang agak tinggi, karena hujan berasal dari arah pantai atau selatan,” papar dia.

Sedangkan kondisi angin di atas wilayah Indonesia umumnya bertiup dari arah utara menuju timur laut, dengan kecepatan berkisar 05-50 kilometer per jam.

Meski cuaca kembali normal namun ombak laut terutama di bagian utara seperti perairan di Kabupaten Anambas dan Natuna masih tinggi, mencapai 3 hingga 3,5 meter. Sedangkan di perairan Batam dan Bintan diperkirakan hanya 2 hingga 2,5 meter.

“Potensi hujan di Batam cukup tinggi untuk beberapa hari ke depan, terutama di bagian utara seperti Linga dan Natuna. Intensitas gelombang juga sangat tinggi,” imbuh Sunarto.
Untuk itu dia mengimbau masyarakat yang tinggal berbatasan langsung dengan laut agar waspada. Soalnya di tempat tersebut sering terjadi angin puting beliung. Namun tidak bisa diprediksi kapan dan dimana akan datang angin puting beliung tersebut. Potensi angin ini tergantung dengan kecepatan angin dan awan colomonimbus.(apr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar