Batam (HK) - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) berkunjung ke Badan Pengusahaan (BP) Batam, Rabu (12/9). Kedatangan rombongan Pemprov Kaltim dalam rangka studi banding dan ingin meniru keberhasilan BP Batam dalam memajukan ekonomi Kota Batam.
Rombongan Pemprov Kaltim yang berjumlah 17 orang tersebut dipimpin oleh Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemprov Kaltim, M. Sa’bani. Rombongan diterima Kasubdit Perencanaan Perhubungan BP Batam Imam Bahroni; Kabag Umum Bandara Hang Nadim Suwarso; dan Direktur Teknik PT PLN Batam M Tagor. Pertemuan tersebut dilangsungkan di Gedung Marketing Centre BP Batam, Batam Centre.
baik di bidang Industri, Perdagangan, Pariwisata, maupun Perkapalan.
"Tentunya diharapkan dengan kunjungan kerja kami dapat mengambil pelajaran dan ilmu yang bermanfaat agar daerah Provinsi Kalimantan Timur dapat mengikuti jejak seperti Pulau Batam yang pertumbuhan investasinya sangat pesat dan baik," kata HM Sa'bani.
Imam Bahroni menyatakan, sebagai salah satu daerah tujuan investasi yang terkemuka di kawasan Asia Pasifik, BP Batam telah banyak melakukan perubahan baik dalam pengembangan infrastruktur maupun sumber daya manusia (SDM), serta sarana pendukung lainnya guna untuk mempermudah sistem peningkatan pelayanan, khususnya di bidang investasi.
Imam Bahroni juga menjelaskan bahwa sejak didirikannya Otorita Batam pada tahun 1971 yang saat ini telah berganti nama dengan sebutan BP Batam (Badan Pengusahaan Batam) telah melakukan pengerjaan pengembangan berdasarkan dengan Keppres No. 47 tahun 1971 tentang Pengembangan Pembangunan Pulau Batam.
Fokus perhatian Pemprov Kaltim pada kunjungan studi banding ini adalah pengembangan sarana perhubungan dan pembangunan infrastruktur dasar lainnya yang dikembangkan di Batam. (r/and)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar