Batam, 8/2 (ANTARA) - Sekitar 40 hektarre hutan di sekitar Bandara Hang Nadim Batam, Kepri, ludes terbakar, sepanjang pekan ini.
"Kami perkirakan, hutan yang terbakar mencapai sekitar 40 ha," kata Kepala Seksi Pemadam Kebakaran setempat, Supriyono di Batam, Senin.
Ia mengatakan hutan yang terbakar mulai dari arah landasan pacu 22 hingga 04 Bandara Hang Nadim.
"Itu persisnya dari timur hingga barat landasan pacu Hang Nadim," kata Supriyono.
Kebakaran hutan, kata dia, mulai Senin (1/2), dan baru dapat dipadamkan tim pada Minggu (7/2) dini hari.
Tim pemadam, kata dia, kesulitan mencapai lokasi kebakaran yang berada di tengah hutan, sehingga api sulit dikendalikan.
"Tapi, tim terus berupaya keras, sampai api benar-benar padam," kata dia.
Mengenai penyebab kebakaran, ia mengatakan belum dapat mengetahuinya.
Sementara itu, di tempat terpisah, Kepala Keselamatan Penerbangan Bandara Hang Nadim, Elfi Amir, mengatakan jadwal penerbangan kembali normal.
Sebelumnya, pihak bandara sempat khawatir, kebakaran meluas hingga landasan pacu. Namun, tim pemadam sigap mengendalikan api sebelum memasuki kawasan bandara.
"Mudah-mudahan api tak muncul kembali," kata pria yang akrab disapa Tevi itu. (T.Y011/B/H-KWR/H-KWR) 08-02-2010 22:04:34 NNNN
"Kami perkirakan, hutan yang terbakar mencapai sekitar 40 ha," kata Kepala Seksi Pemadam Kebakaran setempat, Supriyono di Batam, Senin.
Ia mengatakan hutan yang terbakar mulai dari arah landasan pacu 22 hingga 04 Bandara Hang Nadim.
"Itu persisnya dari timur hingga barat landasan pacu Hang Nadim," kata Supriyono.
Kebakaran hutan, kata dia, mulai Senin (1/2), dan baru dapat dipadamkan tim pada Minggu (7/2) dini hari.
Tim pemadam, kata dia, kesulitan mencapai lokasi kebakaran yang berada di tengah hutan, sehingga api sulit dikendalikan.
"Tapi, tim terus berupaya keras, sampai api benar-benar padam," kata dia.
Mengenai penyebab kebakaran, ia mengatakan belum dapat mengetahuinya.
Sementara itu, di tempat terpisah, Kepala Keselamatan Penerbangan Bandara Hang Nadim, Elfi Amir, mengatakan jadwal penerbangan kembali normal.
Sebelumnya, pihak bandara sempat khawatir, kebakaran meluas hingga landasan pacu. Namun, tim pemadam sigap mengendalikan api sebelum memasuki kawasan bandara.
"Mudah-mudahan api tak muncul kembali," kata pria yang akrab disapa Tevi itu. (T.Y011/B/H-KWR/H-KWR) 08-02-2010 22:04:34 NNNN
Copyright © ANTARA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar