Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Senin, 16 Agustus 2010

Sidak, Komisi III Awasi Drainase dan Jalan





Senin, 16 Agustus 2010 09:13 (sumber Batam Pos,versi asli)

Tegur Kontraktor dan Konsultan Proyek

MANGSANG (BP) – Ketua Komisi III DPRD Kota Batam, Jahuin Hutajulu, bersama dua staf komisi melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap proyek infrastruktur jalan dan drainase yang tengah dikerjakan di Kelurahan Mangsang Tanjungpiayu. Dalam kesempatan itu, baik kontraktor dan konsultan proyek ditegur supaya mengerjakan proyek sesuai spesifikasi pekerjaan yang sudah ditentukan.

”Kita memang melakukan pengawasan sejak awal proyek dikerjakan. Tujuannya untuk mengantisipasi terjadi penyimpangan dalam pelaksanaan, sekaligus proyek bisa berjalan baik,” kata Jahuin didampingi Kepala Bidang (Kabid) Jalan dan Jembatan Dinas PU Kota Batamm Suratno kepada wartawan saat sidak berlangsung, Jumat (13/8) siang lalu.

Jahuin meminta agar kontraktor dan konsultan memperhatikan pengerjaan proyek. Begitu pula Dinas PU Kota Batam diminta meningkatkan pengawasan terhadap proyek drainase dan jalan yang tengah dikerjakan.

Ia mencontohkan, pengerjaan proyek drainase yang sebelumnya sempat dihentikan masyarakat. karena dianggap tak sesuai harapan.

Ditambahkannya, pengerjaan drainase mendesak itu berada di tiga titik yaitu Pendawa Asri, Mangsang Bidaayu, dan Kavling Kamboja yang juga berada di kawasan Tanjungpiayu

Suratno mengaku pihaknya sudah memasang bantalan pada drainase yang tengah dinormalisasi. Ia menambahkan, pihaknya memang menghadapi masalah banjir di Mangsang memang telah terpetakan. ”Upaya normalisasi saluran (drainase) sekaligus mengantisipasi banjir,” paparnya.

Ditambahkannya, Dinas PU Kota Batam terus memantau pekerjaan infrastruktur yang tengah dikerjakan di sejumlah titik di kawasan Tanjungpiayu.
Selain itu, Komisi III meninjau pengerjaan pengaspalan jalan Bukit Kemuning Mangsang Bidaayu. Perwakilan kontraktor sempat berdialog dan menjelaskan rencana pengaspalan proyek jalan senilai Rp3 miliar itu kepada Komisi III dan Dinas PU. (hda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar