Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Senin, 23 Agustus 2010

Impor Mobil di FTZ


Mobil Impor Masuk Mulai 15 September (sumber Tribun Batam,versi asli)
Tribunnews.com - Sabtu, 21 Agustus 2010 11:01 WIB

PAMERAN-MOBIL.jpg
TRIBUN/DEDI
PAMERAN MOBIL-Suasana pameran mobil di sebuah mall di Batam, Kepulauan Riau. Foto ilustrasi

by Sihat Manalu

BATAM, TRIBUN-Sebentar lagi, warga Batam, Kepulauan Riau, akan menikmati mobil dengan harga murah. Sesuai kesepakatan di pusat antara Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Menteri Perdagangan, Mari Elka Pangestu dan Menteri Keuangan Agus Martowardojo, menyepakati mobil import mulai masuk ke Batam tanggal 15 September mendatang. Mobil yang masuk tentu harus diseleksi dan dilakukan uji tipe.

Sekretaris Dewan Kawasan FTZ Batam, Bintan, dan Karimun, Jon Arizal menyebut, pertemuan dilakukan 15 Agustus lalu di pusat yang dipimpin Menko Perekonomian Hatta Rajasa.

"Sudah ada kesepakatan di pusat. Saat ini draf menyangkut form untuk memasukkan mobil di wilayah FTZ sudah di meja Menteri Keuangan dan segera diteken. Intinya paling lambat tanggal 15 September mobil import sudah bisa masuk ke Batam," kata Jon Arizal.(*)

Editor : agustriharsanto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar