HANG NADIM- Jelang Lebaran, aparat kepolisian memperketat pengamanan di Bandara Hang Nadim Batam. Sebanyak 12 personil ditempatkan di titik rawan yang ada di bandara Hang Nadim Batam. Ke-12 personil lengkap dengan senjata itu merupakan tim gabungan dari Pam Obvit, Propam dan Sat Lantas Polresta Barelang.
Kapolsek Hang Nadim Batam, Iptu Edi Purnomo mengatakan, seluruh personil yang ditugaskan di bandara ini berpatroli sesuai jadwal tertentu yang ramai aktivitas penumpang yakni pukul 11.00 WIB sampai pukul 14.00 WIB.
Selain menempatkan 12 anggota dari Polresta di Bandara Hang Nadim, ada juga tim pengamanan sistem rayon. Untuk bandara yakni dari subrayon I yang terdiri dari Polsek Bandara Hang Nadim, Polsek Batam Kota dan Polsek Nongsa.
"Ini untuk meminimalisir kemungkinan aksi pelaku rampok dan tindakan kriminal lainnya. Makanya kita sering lakukan koordinasi dengan tiga Polsek ini," kata Edi.
Dia mengatakan, patroli anti rampok ini sudah berlangsung sejak 19 Agustus lalu. Dan kegiatan ini berakhir 31 Agustus mendatang. Dan pengamanan selanjutnya, digantikan oleh tim operasi ketupat seligi 2010 yang digelar Polda Kepri.
"Kita konsisten untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga yang ada di bandara Hang Nadim ini. Kita tidak mau terjadi tindak pidana rampok, curas dan yang lainnya. Ini langkah antisipasi yang kita lakukan," ujarnya.
Giat Razia
BATUAJI-Menjaga suasana tetap kondusif di wilayah Batuaji dan Batam umumnya selama Ramadhan, aparat Polsekta Batuaji giat menggelar patoli rutin di di pusat-pusat perbelanjaan, bank, pegadaian dan titik rawan lainnya.
Kapolsek Batuaji AKP Muhammad Syarhan SIK mengatakan patroli ini merupakan bentuk antisipasi terhadap gangguan keamanan dan ketertibanan selama Ramadhan atau menjelang Lebaran. "Kegiatan ini juga merupakan instrusksi pimpinan demi menjaga Kamtibmas di wilayah Kepri," ujarnya, Minggu (29/8).
Operasi rutin ini digelar tiap hari. Selain menggelar razia di sejumlah tempat yang dianggap sarang Pekat, polisi juga melakukan patroli ke sejumlah tempat umum yang dianggap rawan dengan unsur tindakan kriminal.
Menjelang lebaran kali ini, Syarhan mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat yang hendak mudik agar berhati-hati jika meninggalkan rumah dalam keadaan kosong. Karena, kondisi demikian dapat memancing tindak kriminalitas, seperti pencurian bahkan perampokan. Bagi masyarakat yang hendak meninggalkan rumah dalam keadaan kosong, agar dititipkan kepada tetangga atau pihak keamanan setempat.
Disinggung masalah kriminal yang semakin marak saat ini, Kapolsek mengharapkan agar masyarakat tidak segan-segan memintah bantuan polisi, jika membutuhkan pengamanannya. "Polisi siap melayani dan membantu pengamanan kepada setiap masyarakat yang membutuhkannya," ujarnya. (sm/ed/ts)
Info Barelang
Senin, 30 Agustus 2010
Polisi Perketat Pengamanan di Bandara
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar