Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Senin, 18 Januari 2010

INVESTASI FTZ BBK DITARGETKAN 5 MILIAR DOLAR

Batam, 15/1 (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menargetkan nilai investasi di Kawasan Perdagangan Bebas Batam Bintan dan Karimun (FTZ BBK) mencapai 5 miliar dolar AS selama 2010 dengan revisi beberapa peraturan di kawasan itu.

"Harapan kita, dengan "relaunching" FTZ BBK yang merevisi peraturan, investasi meningkat hingga dua kali lipat dibanding investasi FTZ BBK 2009," kata Hatta Rajasa usai pertemuan dengan pengusaha di Batam, Jumat.

Sepanjang 2009, total investasi di FTZ BBK mencapai 2,5 miliar dolar AS.

Menteri mengatakan revisi beberapa peraturan FTZ dapat mempermudah dan memberikan kepastian hukum kepada pengusaha sehingga meningkatkan nilai investasi di FTZ BBK.

Pemerintah, kata Menteri, berkomitmen penuh untuk menjadikan FTZ BBK sebagai daerah investasi yang sama dengan kawasan sejenis.

"Presiden beberapa kali mengingatkan, bagaimana daerah ini menjadi tujuan investasi di kawasan yang persaingannya semakin terbuka, menghilangkan hambatan yang berhubungan dengan usaha," kata dia.

Sementara itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pelaksanaan FTZ BBK diharapkan dapat memberikan dampak positif kepada Indonesia.

"Kesejahteraan diharapkan membaik dan berimbas baik kepada Indonesia," kata Sri.

Menurut Menteri, tidak mudah mengembangkan kawasan spesial dengan perbedaan rezim dengan daerah lain. Namun, pemerintah sepakat untuk membuat FTZ berkembang baik.

Revisi PMK 45,46 dan 47, kata Menteri, untuk memberikan kepastian hukum kepada pengusaha.

(T.Y011/B/N002/N002) 15-01-2010 12:53:57 NNNN

Copyright © ANTARA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar