Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 02 Agustus 2012

Lonjakan Penumpang Lebaran H-3

Lonjakan penumpang arus mudik di Pelabuhan Domestik Sekupang diprediksi terjadi pada H-3 jelang Hari Raya Idul Fitri. Hal tersebut disampaikan Kepala Satker Pelabuhan Domestik Sekupang Moegi Oetomo, di ruang kerjanya, Rabu (8/1).
“Dari tahun sebelumnyae, lonjakan penumpang berlangsung pada H-3,” kata Moegi.
Moegi mengungkapkan, saat arus balik, penumpang dapat mencapai 6.000 orang. Jumlah ini melonjak dari hari-hari biasa yang hanya 1.000 orang penumpang setiap harinya. Total, arus mudik diperkirakan anak meningkat 10 persen dari Lebaran 2011. Hal yang sama juga berlaku pada arus balik Lebaran ke Batam.

Puncak arus balik ke Batam akan berlangsung pada H+3 usai Idul Fitri.
Untuk itu, pihak pengelola Pelabuhan Domestik Sekupang telah memperbaiki beberapa prasarana pendukung di pelabuhan tersebut. di antaranya adalah dengan membuka dua pintu mrnuju dermaga ponton, membangun toilet baru, dan menyediakan posko kesehatan yang bekerja sama dengan Jasa Raharja.
“Berdasarkan rapat yang dilakukan seluruh stakeholder transportasi air di Kantor Pelabuhan Batuampar siang tadi, persiapan sudah mulai dilakukan sejak H-15,” kata Moegi.
Untuk armada, selama masa mudik Lebaran, akan ada sebanyak 53 kapal feri yang akan beroperasi dan stand by di Pelabuhan Sekupang. Mulai H-7 keberangkatan akan berlangsung mulai  pukul 05.30 WIB.
“Khusus ke Dumai, keberangkatan pertama akan dimulai pada pukul 05.30 WIB. Normalnya jadwal keberangkatan pertama adalah pukul 08.00 WIB,” tambah Moegi.
Masih di Pelabuhan Domestik Sekupang, Kepala Syahbandar Pelabuhan Domestik Sekupang Erwin Sjafrizal, mengungkapkan kapal-kapal yang akan mengangkut pemudik telah telah lulus uji keselamatan. Pengujian itu dilakukan oleh tim uji petik Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (Dirjen Hubla) Kementrian Perhubungan.
Yang dicek oleh tim uji petik Dirjen Hubla antara lain adalah perlengkapan keselamatan seperti life jacket dan life buoy serta peralatan komunikasi dan navigasi.
“Dari hasil pengecekan tim uji petik Dirjen Hubla, seluruh armada dinilai cukup,” kata Erwin.
Hang Nadim Sepi, Sehari 3.000 Penumpang
Bandara Hang Nadim Batam mengalami penurunan jumlah penumpang sejak awal bulan Ramadan. Pada hari biasa penumpang yang melewati Bandara Hang Nadim mencapai 4.000 hingga 5.000 orang.
“Sejak awal Ramadan penumpang hanya berkisar 2.000 hingga 3.000 orang. Tidak pernah sampai angka 4.000 penumpang,” ujar Kabid Operasi Darat (Opsda) Bandara Hang Nadim Batam, Setyo Utomo, kemarin.
Sehingga mengurangi pendapatan Bandara Hang Nadim Batam. Normalnya pendapatan dari airport tax per hari Rp150 juta, sejak awal Ramadan hanya Rp60 juta hingga Rp90 juta. Atau kehilangan pendapatan sebesar Rp60 juta per hari.
Penurunan tersebut dikarenakan, penumpang banyak yang mudik pada masa liburan sekolah sebelumnya. Sedikitnya, 5.500 penumpang berangkat ke luar kota untuk mengisi liburan sekolah.
“Kemungkinan Lebaran tahun ini tidak terlalu ramai,” jelasnya.
Jika tahun 2011 penumpang meningkat sebanyak delapan persen dibanding hari biasa. “Tahun ini (2012) , kemungkinan normal atau menurun,” ujarnya.
Akibat sepi penumpang, empat maskapai penerbangan mengurangi jadwal penerbangan ke berbagai kota tujuan. Seperti Citilink mengurangi jadwal penerbangan Batam-Jakarta. Sriwijaya Air mengurangi penerbangan Batam-Jakarta.  Lion Air mengurangi penerbangan Batam-Pekanbaru, Batam-Padang, dan Batam-Jakarta. Serta Batavia air mengurangi penerbangan tujuan Batam-Jakarta.
Pantuan di lapangan, walapun penumpang di Bandara Hang Nadim sepi, namun di pintu kedatangan terjadi penumpukan penumpang. Karena adanya jadwal penerbangan yang sama pada berbagai maskapai penerbangan serta Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang akan pulang kampung.  (cr19/hgt) (4)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar