Mendekati puncak musim Lebaran tahun 2012, Badan Pengusahaan (BP)
Batam giat menunjau berbagai infrastruktur yang akan menunjang
kelancaran arus mudik. Dalam inspeksinya ke Pelabuhan Domestik Sekupang
(PDS), Kepala BP Kawasan Batam Mustofa Wijaya, meninjau sejumlah
fasilitas yang ada di pelabuhan yang melayani penyeberangan menggunakan
feri. Pada kesempatan itu, secara khusus, Mustofa melakukan pengecekan
ponton pelabuhan.
“Kami melihat apakah ada kebocoran di ponton, mengingat ponton ini baru saja diganti,” ujar Mustofa, Sabtu (11/8) lalu.
Ponton PDS merupakan fasilitas yang baru saja diperbaharui pada musim mudik tahun lalu. Saat itu, BP Batam mengganti dua ponton di PDS. Sementara, pada bulan puasa lalu, ramdor (jembatan penghubung dermaga dan ponton) di Terminal B PDS telah diperbaiki.
Masalah kebocoran ponton, kata Mustofa, adalah hal yang vital di PDS. Mengingat fungsi ponton dan ramdor sebagai jembatan antara pelabuhan dan kapal.
”Yang paling bahaya kalau pontonnya bocor, terutama karena banyak kapal yang datang pada malam hari,” ujar Mustofa.
Mustofa mengungkapkan, inspeksi ini dilakukan untuk melihat kesiapan PDS dalam menyambut puncak arus mudik Lebaran tahun ini. Mengingat puncak arus mudik tinggal beberapa hari lagi.
“Peningkatan akan terjadi H-5 Lebaran. Untuk itu kami akan terus melakukan pengecekan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang membahayakan transportasi dan pemudik,” pungkas Mustofa.
Usai inspeksi di PDS, Mustofa dan rombongan BP Batam melanjutkan perjalanan ke Bandara Hang Nadim. Di sana, mereka banyak mengamati meninjau posko pengamanan Lebaran, dan berdialog dengan Kapolsek Khusus Bandara. Sebelumnya, Mustofa juga meninjau kondisi parkir bandara dan menyalami anggota TNI yang ikut mendukung pengaturan parkir di bandara. Setelah itu ia meninjau pintu masuk keberangkatan, rombongan melihat proses pemeriksaan barang melalui X-ray. Konter cek in tiket dan boarding pass.
Selanjutnya, Kepala BP Batam meninjau ruang tunggu penumpang yang dilengkapi dengan 300 tempat duduk di setiap ruang tunggu. Kepala BP Batam juga meninjau proyek pembuatan garbarata baru yang sedang dikerjakan. Sejumlah toilet dan fasilitas lain juga tak luput dikunjunginya.
Tak luput dari sidak adalah kelengkapan fasilitas CCTV. Kepala BP Batam mengatakan, untuk meningkatkan pelayanan dan kenyamanan para pengguna jasa bandara, sejumlah fasilitas dan sarana akan ditambah dan diperbaiki.
Pada prinsipnya Bandara Hang Nadim siap untuk melayani calon pemudik. Pada sidak ini Kepala BP Batam didampingi oleh Anggota 1/Deputi Bidang Pengusahaan Sarana, I Wayan Subawa, Direktur PTSP dan Humas Dwi Djoko Wiwoho. (cr19) (6)
“Kami melihat apakah ada kebocoran di ponton, mengingat ponton ini baru saja diganti,” ujar Mustofa, Sabtu (11/8) lalu.
Ponton PDS merupakan fasilitas yang baru saja diperbaharui pada musim mudik tahun lalu. Saat itu, BP Batam mengganti dua ponton di PDS. Sementara, pada bulan puasa lalu, ramdor (jembatan penghubung dermaga dan ponton) di Terminal B PDS telah diperbaiki.
Masalah kebocoran ponton, kata Mustofa, adalah hal yang vital di PDS. Mengingat fungsi ponton dan ramdor sebagai jembatan antara pelabuhan dan kapal.
”Yang paling bahaya kalau pontonnya bocor, terutama karena banyak kapal yang datang pada malam hari,” ujar Mustofa.
Mustofa mengungkapkan, inspeksi ini dilakukan untuk melihat kesiapan PDS dalam menyambut puncak arus mudik Lebaran tahun ini. Mengingat puncak arus mudik tinggal beberapa hari lagi.
“Peningkatan akan terjadi H-5 Lebaran. Untuk itu kami akan terus melakukan pengecekan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang membahayakan transportasi dan pemudik,” pungkas Mustofa.
Usai inspeksi di PDS, Mustofa dan rombongan BP Batam melanjutkan perjalanan ke Bandara Hang Nadim. Di sana, mereka banyak mengamati meninjau posko pengamanan Lebaran, dan berdialog dengan Kapolsek Khusus Bandara. Sebelumnya, Mustofa juga meninjau kondisi parkir bandara dan menyalami anggota TNI yang ikut mendukung pengaturan parkir di bandara. Setelah itu ia meninjau pintu masuk keberangkatan, rombongan melihat proses pemeriksaan barang melalui X-ray. Konter cek in tiket dan boarding pass.
Selanjutnya, Kepala BP Batam meninjau ruang tunggu penumpang yang dilengkapi dengan 300 tempat duduk di setiap ruang tunggu. Kepala BP Batam juga meninjau proyek pembuatan garbarata baru yang sedang dikerjakan. Sejumlah toilet dan fasilitas lain juga tak luput dikunjunginya.
Tak luput dari sidak adalah kelengkapan fasilitas CCTV. Kepala BP Batam mengatakan, untuk meningkatkan pelayanan dan kenyamanan para pengguna jasa bandara, sejumlah fasilitas dan sarana akan ditambah dan diperbaiki.
Pada prinsipnya Bandara Hang Nadim siap untuk melayani calon pemudik. Pada sidak ini Kepala BP Batam didampingi oleh Anggota 1/Deputi Bidang Pengusahaan Sarana, I Wayan Subawa, Direktur PTSP dan Humas Dwi Djoko Wiwoho. (cr19) (6)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar