- Rabu, 14 November 2012 (sumber Haluan Kepri)
BATAM (HK)– Layanan Pengadaan Barang/Jasa Secara Elektronik (LPSE) Kota Batam meraih penghargaan dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP-RI) pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakernas) Layanan Pengadaan Barang dan Jasa Secara Elektronik (LPSE) ke-8 yang dilaksanakan Jumat (9/11) di Mal Taman Palem, Jakarta.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala LKPP pusat Agus Rahardjo yang diterima Kepala Bagian Bina Program Setdako Batam Ismet Djohar.
LPSE Kota Batam menerima penghargaan pada kategori Availibility Performance untuk tingkat Pemerintah Kota seluruh Indonesia.
Penghargaan tersebut diberikan atas kinerja LPSE Kota Batam yang dinilai sangat baik dengan memberikan komitmen sebagai penyedia layanan SPSE (Service Level Agreement), kemampuan mengatasi kendala teknis, serta kinerja dalam mengelola proses lelang paket pengadaan yang meningkat secara signifikan pada setiap tahunnya.
Selain mendapatkan penghargaan kategori Availibility Performance, LPSE Kota Batam juga masuk nominasi untuk kategori Organizational Transformation, yaitu pemberian penghargaan kepada LPSE yang memiliki kemampuan melakukan transformasi proses lelang pengadaan barang dan jasa dari sistem lelang manual menuju proses lelang secara elektronik yang pada akhirnya dimenangkan oleh LPSE Kota Tangerang Selatan.
Deputi Bidang Monitoring Evaluasi dan Pengembangan Sistem Informasi LKPP, Bima Haria Wibisana mengatakan ada lima kategori LPSE Awards dan satu special mention.
"Ada lima kategori, dan masing-masing kategori diberikan untuk Kementerian /Lembaga/ Instansi, Provinsi, Kabupaten dan Kota. Untuk special mention diberikan kepada LPSE yang paling berusaha mati-matian dalam mengajak pihak lain untuk menggunakan LPSE," ujar Bima.
Bima menambahkan penghargaan tersebut bisa memotivasi LPSE-LPSE lain untuk lebih meningkatkan performanya.
"Ke depan diharapkan, penghargaan ini bisa menjadi motivasi untuk mengejar performance LPSE agar menjadi lebih baik, sehingga bisa masuk dalam lima terbaik," Kata Bima. (r/mnb)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar