Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 05 Juli 2012

Jalan Mangsang Rusak Parah


Rabu, 4 Juli 2012 (Sumber : Batam Pos)


Inilah kondisi kerusakan jalan Lintas Mangsang. Becek dan berair menjadi ancaman serius bagi pengendara yang melewati jalan itu. foto: Eusebius batam pos
Warga di kelurahan Mangsang protes keras dengan rencana pengerjaan jalan di RW 23 perumahan Puri Agung III, kelurahan Mangsang Seibeduk. Warga meminta agar rencana perbaikan jalan itu dialihkan  ke jalan lintas Mangsang yang sudah rusak parah.
Aksi protes warga itu ditunjukan dengan mendatangi rumah Muhammad Yunus salah satu anggota DPRD Kota Batam Komisi III yang rumahnya di Puri Agung III persis di samping lokasi rencana perbaikan jalan itu, Rabu (4/7) siang.
Warga menuding rencana pengerjaan jalan sepanjang 250 meter itu merupakan permaian anggota dewan. Padahal jalan masuk perumahan yang direncanakan akan segera diperbaiki itu sudah disemenenisasi seperti jalan perumahan pada umumnya. Sedangkan jalan lintas Mangsang kondisi kerusakan sudah cukup parah.
Mulai dari simpang perumahan Puri Agung III sepanjang 500 meter nyaris sudah tak ada aspal lagi. Jalan itu cukup mengkuwatirkan karena lubang yang cukup besar dan digenangi air. Jalan selalu licin dan rawan kecelakaan.
“Tujuan kami ke sini (Rumah Muhamad Yunus) untuk menanyakan apakah pantas jalan perumahan yang seharusnya tanggung jawab developer malah diperbaiki dengan anggaran sebesar Rp2,5 Milliar. Sedangkan jalan rusak di Mangsang yang sudah makan korban kecelakaan malah dibiarkan,” ujar ketua RT05 Mangsang depan jalan rusak, Syaiful Anwar yang protes keras dengan rencana perbaikan jalan di puri Agung II itu, kemarin (4/7).
Padahal kata Syaiful, dalam usulan Musrembang baik tingkat kecamatan ataupun kota Batam, sejak tahun 2010 jalan lintas Mangsang yang selalu diprioritaskan untuk diperbaiki. Namun belakangan setelah ada pengesahan Pemko Batam dengan APBD 2012 upaya perbaikan hanya dilakukan dibeberapa titik termasuk penambalan jalan rusak S Parman dan perbaikan di Puri Agung III itu. Sedangkan jalan lintas Mangsang yang menjadi jalur utama ribuan warga dan anak sekolah belum ada kejelasan kapan diperbaiki. (eja) (28)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar