Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 15 September 2011

Antre Dulu Jika Kencing di Hang Nadim

Tribun Batam - Rabu, 14 September 2011

TRIBUNNEWSBATAM.COM, HANG NADIM - Dua tempat urinor (kencing) di toilet bandara Hang Nadim Batam tidak bisa difungsikan. Terlihat
plastik hitam diplasterkan menutup rapat tempat urinor tersebut. Hal ini mengakibatkan sejumlah pengunjung mengeluh.

Di toilet terminal keberangkatan ini, seharusnya ada tiga tempat
urinor yang disediakan. Namun karena rusak hanya satu saja yang
berfungsi. Begitu juga dengan tiga buah ruang toilet yang berpintu.
Malang, kondisinya terlihat jorok dan menimbulkan bau tak sedap.

Seperti penuturan Adi, salah seorang calon penumpang, dia tidak jadi masuk ke bilik toilet. Ini dikarenakan tempatnya kurang representatif. Sementara tempat urinor di depan bilik toilet juga tidak berfungsi normal. Dia harus menunggu pengguna lain selesai.

"Pas masuk bilik toilet saya tidak jadi kencing mas, jorok kondisinya. Begitu keluar, saya harus antre di depan urinor, karena dua tempat urinor di plaster plastik hitam," ujar Adi mengeluh.

Hal yang sama juga dikeluhkan calon penumpang lain, Budi, menurut dia, dulu kondisinya bagus. Tetapi sekarang rusak dan belum ada perbaikan. Kata Budi, dia berharap pihak berwenang segera memperbaiki kondisi toilet yang rusak tersebut.

"Saya tidak menyalahkan siapa-siapa, tapi kalau rusak ya mohon segera diperbaiki. Kalau sudah kebelet harus antre kan tidak nyaman rasanya," pinta Budi.

Sementara menurut penuturan dari masyarakat yang bekerja di lokasi bandara, kondisi toilet yang rusak ini memang cukup mengganggu. Artinya, ketika masyarakat hendak menggunakan jadi merasa tidak nyaman. Selain itu, kalau ramai harus antre dulu.

"Dari tiga urinor, hanya satu yang berfungsi. Makin banyak mengantre. Apalagi jika calon penumpang hendak menggunakan, mereka sudah membayar bandara tax tapi tidak mendapat pelayanan dan kenyamanan yang optimal," sebut salah seorang petugas menguraikan.

Rusaknya tempat urinor dan bilik tolilet ini disikapi oleh Staf Humas
bandara Hang Nadim, Hendrawan. Menurut dia, kerusakan itu karena
tempat urinor memang sudah harus diganti dan sudah usang. Untuk itu, dalam waktu dekat akan segera diganti.

"Ya segera kami perbaiki. Semua perbaikan harus melalui prosedur," ujar Hendrawan. (tia)

Editor : dedy suwadha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar