Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 28 Maret 2013

Sekupang & Punggur Diserahkan ke Pelindo

RAMAI: Pelabuhan Telagapunggur ramai penumpang. Rencananya, pada akhir tahun 2013, pengelolaan pelabuhan Telagapunggur dan pelabuhan Domestik Sekupang akan diserahkan BP Batam ke Pelindo I.
RAMAI: Pelabuhan Telagapunggur ramai penumpang. Rencananya, pada akhir tahun 2013, pengelolaan pelabuhan Telagapunggur dan pelabuhan Domestik Sekupang akan diserahkan BP Batam ke Pelindo I.

Pengelolaan Pelabuhan Domestik Dialihkan
 
Dua pelabuhan penumpang di Batam yang dikelola Badan Pengusahaan (BP) Batam akan diserahkan pengelolannya ke PT Pelindo I. Kedua pelabuhan itu adalah pelabuhan penumpang Sekupang dan Telagapunggur.

Pengelolaan dilakukan PT Pelindo I mulai akhir tahun ini, dimaksudkan untuk lebih mengoptimalkan pelayanan di pelabuhan domestik itu.

Demikian disampaikan Kasubdit Humas dan Publikasi BP Batam, Ilham Eka Hartawan, Selasa (26/3) di ruang kerjanya. Selama ini, pelabuhan penumpang domestik Sekupang dan Telaga Punggur dikelola BP.

Selain itu, pelabuhan penumpang domestik Harbour Bay juga diserahkan pengelolaannya ke swasta.
”Kita serahkan ke Pelindo I, untuk memaksimalkan pelayanan di terminal penumpang,” katanya.

Dalam pengelolaan pelabuhan, BP Batam juga melakukan kerja sama dengan PT Persero Batam. Tim Pelaksana Kerja Sama tengah melakukan penyusunan rencana kerja untuk memuluskan Memorandum of Understanding (MoU) tersebut. Sesuai dengan MoU, pelabuhan Penumpang Domestik Sekupang dan Telaga Punggur masuk dalam pengelolaan Pelindo I nantinya.

”Kita juga membangun kerja sama untuk mengelola Batu Ampar dan terminal lain,” katanya.

Langkah itu diambil melihat kebutuhan dalam pengelolaan pelabuhan, untuk memenuhi kebutuhan pengguna jasa. Kerja sama dibangun dengan Pelindo karena Pelindo memiliki kemampuan mengelolanya.

”Kita harapkan Pelindo akan memperbaiki sistem transportasi logistik di Terminal Batu Ampar dan transportasi laut, seperti Punggur dan Sekupang,” imbuhnya.(MARTUA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar