Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Rabu, 05 Februari 2014

SBY Sekaligus Resmikan Industri di Tanjunguncang


BERKUNJUNG : Presiden SBY saat berkunjung ke Pulau Nipah, Kota Batam belum lama ini. Pada bulan Juni nanti, SBY dijadwalkan akan membuka MTQ Nasional di Kota Batam. F-MAZPRAM/HUMAS PEMPROV KEPRI
BERKUNJUNG : Presiden SBY saat berkunjung ke Pulau Nipah, Kota Batam belum lama ini. Pada bulan Juni nanti, SBY dijadwalkan akan membuka MTQ Nasional di Kota Batam.
F-MAZPRAM/HUMAS PEMPROV KEPRI

Juni, Presiden Buka MTQ Nasional

BATAM – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) direncanakan akan membuka pelaksanaan MTQ Nasional, Juni 2014 di Batam. Kesempatan ini juga sekaligus akan digunakan untuk peresmian sejumlah proyek swasta di Batam. SBY akan meresmikan pelabuhan CPO, galangan kapal, penandatanganan penegerian Sekolah Tinggi Ilmu Agama Islam (STIAI) Tanjungpinang dan lainnya.

Untuk menyambut kehadiran SBY, Pemko Batam akan menata jalan agar bebas dari pedagang. Sehingga, tidak menunjukkan kesan kota yang tidak tertata.Wali Kota Batam Ahmad Dahlan, mengatakan, rencana peresmian sejumlah proyek swasta itu merupakan usulan Gubernur Kepri, HM Sani.

“Seperti Pelabuhan CPO di Kabil, galangan kapal di Tanjunguncang, hotel di Nongsa dan masjid di dekat Nagoya Hill,” ujar Dahlan, Senin (3/2) di Batam Centre.

Menurut Dahlan, proyek yang akan diresmikan SBY, sudah diminta untuk didata. Termasuk kalau ada resort atau hotel yang akan diresmikan. Ia juga sudah menginstruksikan agar Dinas Pariwisata mendata hotel besar untuk diresmikan.

“Tapi peresmian akan dilaksanakan di satu tempat. Bukan berarti pak SBY mendatangi semua lokasi peresmian itu,” jelas dia. Sani menjelaskan, kehadiran SBY di Batam bukan berarti harus meresmikan perusahaan. Namun, jika memang ada perusahaan yang sudah siap untuk diresmikan, tidak ada salahnya digunakan kesempatan ini.

“Kalau ada perusahaan yang akan diresmikan nanti, sifatnya paling penandatanganan prasasti. Bukan berarti turun ke lokasi. Dan ini tetap akan kita koordinasikan dengan protokoler kepresidenan,” ujarnya kepada Tanjungpinang Pos, baru-baru ini.

Selain itu, sebelum penyelenggaraan MTQ, Pemko akan menata jalanan di Batam. Para pedagang di simpang menuju Barelang akan ditertibkan hingga Jembatan II. Penertiban akan dilakukan bersama BP Batam.

”Sebelum MTQ, semua pedagang sudah ditertibkan. Sebelum Jembatan I, sudah ada tempat kita bangun untuk tempat pedagang. Jadi harus rapi,” katanya. Langkah tersebut dilakukan untuk menjaga wajah Batam lebih baik di mata tamu dari seluruh Indonesia yang mengikuti MTQ. Untuk memeriahkan MTQ, Pemko akan mendorong masyarakat demam MTQ.

“Kita siapkan program untuk memunculkan demam MTQ,” ujar Dahlan optimis.

Sementara untuk pembangunan fisik dalam penyelenggaraan MTQ, harus selesai Maret 2013. Seperti jalan, gerbang dengan tulisan selamat datang di bandara dan lainnya.

“Kita ingin menggelorakan MTQ. Bagaimana semua elemen masyarakat dilibatkan mulai pelajar, pekerja, mahasiswa dan masyarakat umum,” imbau dia.Langkah ini diharapkan agar MTQ meriah dan peserta hingga wisatawan dari semua daerah puas.

“Kita harapkan penyelenggaraan sukses secara substansi. Batam dikenal madani dan qurani,” imbuh Dahlan mengakhiri.  (mbb/mas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar