Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Jumat, 07 Februari 2014

Investasi PMDN di Batam Tahun 2013 Capai Rp251 Miliar

Kamis, 6 Februari 2014 ( sumber : Tribun Batam )


Investasi PMDN di Batam Tahun 2013 Capai Rp251 Miliar
tribunnewsbatam.com/Argyanto
GALANGAN- Pabrik galangan kapal masih jadi primadona investor di Batam 2012.





Laporan Wartawan Tribun Batam, Anne Maria Silitonga
BATAM, TRIBUN - Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Kota Batam, Gustian Riau menyatakan ada 22 Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) yang merealisasikan investasinya di Batam selama tahun 2013.
Menurutnya, total realisasi investasi tersebut mencapai nilai Rp251 miliar. Keberadaan perusahaan tersebut, katanya mampu menyerap tenaga kerja sampai 582 karyawan.
Gustian Riau mengungkapkan, sebagai Kawasan Pelabuhan Bebas dan Perdagangan Bebas (KPBPB), Kota Batam tidak hanya dilirik oleh Penanaman Modal Asing (PMA) untuk berinvestasi. Namun, pengusaha dalam negeri juga bergeliat di kota industri ini.
"Ada 22 perusahaan yang merealisasikan investasinya. Nilainya lebih dari Rp251 miliar. Trend investasi kita itu setiap tahun meningkat baik PMA maupun PMDN. Jadi kalau kemarin ada yang katanya tutup, kami malah belum tahu.
Tidak ada pemberitahuannya, mungkin saja itu bincang-bincang sesama pengusaha yang bilang mungkin lagi susah atau apa," jelas Gustian saat berada di Bandara Hang Nadim, Batam, Kamis (6/2/2014).
Ia menyebutkan, pada tahun 2013 sebenarnya ada 106 PMDN yang berencana berinvestasi di Batam, dengan nilai investasi mencapai Rp2,5 tirliun. Dan dengan perkiraan penyerapan tenaga kerja mencapai 1.708 orang. Namun realisasinya, hanya 22 perusahaan.
Banyaknya PMDN yang gagal merealisasikan investasinya, kata Gustian dipengaruhi beberapa faktor. Di antaranya, rencana investasi yang diberi tenggang waktu tiga tahun untuk persiapan operasional, namun pada kenyataanya ada perusahan yang tidak siap untuk jalan dengan berbagai kendala yang dihadapi.
Rencana  dan realisasi atau perluasan investasi PMDN, bidang usaha yang dominan dikerjakan dilihat dari izin prinsip dan izin usaha yang telah diterbitkan.
"Contohnya bidang pembangunan dan pengusahaan kawasan industri. Terus ada juga bidang Industri pembuatan kapal dan perahu, bidang perdagangan besar dan eceran kemudian bidang jasa dan lain-lainya," sebut Gustian satu per satu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar