Jumat, 12 April 2013 (sumber : Haluan Kepri)
Kegiatan pengobatan gratis tersebut ramai didatangi oleh para warga di desa yang terletak tidak jauh dari pulau Belakang Padang, ada bermacam pengobatan, seperti kesehatan umum, gigi, bayi dan reproduksi. Sebagian besar pesertanya ialah para orang tua dan juga anak-anak yang mengantri untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan.
Kepala Desa Pulau Pecong, Indra Hardono, mengatakan pihaknya menyambut dengan baik acara seperti ini dan sangat berterima kasih kepada pihak rumah sakit BP Batam yang memberikan pengobatan gratis kepada warganya.
"Kami berharap kegiatan seperti ini bisa diadakan setiap tahun secara rutin di Pulau Pecong," katanya.
Pulau Pecong sendiri berpenduduk sekitar 862 jiwa yang terdiri 245 kepala keluarga, di mana 90% penduduknya bermata pencaharian sebagai nelayan.
Suparman (52), warga setempat mengaku sangat antusias dan senang sekali adanya kegiatan seperti ini. Menurutnya, sangat jarang ada kegiatan pemeriksaan kesehatan secara gratis seperti ini."saya senang sekali ikut, mumpung gratis," ungkapnya.
Selain pengobatan gratis juga dilakukan penyerahan bantuan berupa peralatan sekolah dan makanan untuk anak-anak, serta dilakukan penyuluhan tentang kesehatan dan pengenalan reproduksi kepada siswa SMP siswa klas 6 SD agar memiliki pengetahuan yang luas. Penyuluhan ini dilakukan oleh para alumni FKUI angkatan 1990-1991.
Wakil Direktur Pelayanan Umum RSOB-BP Batam, dr Indrayanti, SpA, yang memimpin kegiatan bakti sosial dan pemeriksaan kesehatan gratis tersebut mengungkapkan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian RSOB-BP Batam terhadap kesehatan masyarakat di daerah hinterland. Sebelumnya kegiatan serupa telah dilaksanakan di Kecamatan Bulang.
"Sebetulnya keberadaan Pustu di Pulau Pecong sedang cukup membantu, akan tetapi itu tentu belum cukup. Oleh karena itu kita turun bersama untuk memberikan pemeriksaan kesehatan gratis, sekaligus dengan obat-obatan juga bantuan makanan dan peralatan sekolah bagi anak-anak di sini," katanya. (r/and)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar