Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Selasa, 23 April 2013

BP BATAM PERKENALKAN GUGUS KENDALI MUTU IKM

Selasa, 23/4/2013 (sumber : ANTARA


Badan Pengusahaan (BP) Batam memperkenalkan gugus kendali mutu pada 63 pelaku industri kecil dan menengah (IKM) di Batam untuk diterapkan pada usaha mereka.

"Dengan program pembinaan gugus kendali mutu diharapkan mempercepat IKM untuk meningkatkan produktivitas sekaligus mendukung penguatan daya saing IKM setempat," kata Anggota II Deputi Bidang Pelayanan Jasa BP Batam Fitrah Kamaruddin di Batam, Selasa.

Ia menyatakan, selama ini banyak IKM Batam yang belum menguasai manajemen industri termasuk menerapkan gugus kendali mutu.

"Permasalahan IKM di Batam bukan pada modal, namun manajemen industri. Dengan manajemen yang baik dan ditunjang dengan letak yang strategis, industri IKM di Batam akan cepat berkembang," kata dia.

Fitrah mengatakan, BP Batam ingin mendorong industri kecil dan menengah termasuk ritel kecil untuk menjadi besar dengan pembinaan kendali mutu.

"Saat ini industri di Batam memang belum bisa berkembang seperti di Pulau Jawa pada umumnya. Makanya kami ingin mendorong agar bertumbuh sejalan dengan industri besar yang ada di Batam," kata Fitrah.

Kasi Industri Skala Kecil dan Menengah Direktorat Lalu Lintas Barang BP Batam, Asneri mengatakan program gugus kendali mutu yang dikenalkan BP Batam adalah bagian kerja dari inkubasi pengusaha kecil dan menengah di Batam.

"Rata-rata pelaku IKM yang mengikuti seminar memiliki usaha makanan, handicraft, batik dan kaos oblong di Batam," kata dia.

Ia mengatakan, di Batam saat ini terdapat 139 IKM yang sudah terdaftar di pemerintah kota dan mendapatkan pembinaan teknis.

"BP Batam siap memberi bantuan dari sisi pengelolaan manajemen. Karena dari sisi teknis sudah diberi pembinaan oleh teknis," kata dia.

Asneri mengatakan, saat ini IKM di Batam yang bergerak di bidang percetakan, sablon dan advertising sudah mulai pesat berkembang.Budi Suyanto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar