Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Rabu, 10 April 2013

BP Batam akan Cabut Izin Lahan PT Batam Maritime Center

Minggu, 7 April 2013  (sumber : Batam Pos)

Badan Pengusahaan (BP) Batam tidak segan-segan mencabut izin alokasi lahan PT Batam Maritime Centre, anak perusahaan Drydocks World dan Maritime World (DWMW) yang baru saja melipat gandakan nilai investasinya menjadi 2,5 milyar dolar AS atau senilai Rp 23,7 triliun ke Batam.

Pasalnya, hingga saat ini, perusahaan galangan kapal asal Dubai itu tak kunjung mengelola lahan yang telah dialokasikan BP Batam untuknya.

“Kalau tidak segera melakukan proses di lapangan, ya siap-siap saja angkat kaki. Kami beri waktu sampai Juni ini (tahun 2013),” kata Kepala Sub-Direktorat Humas dan PTSP BP Batam Ilham Eka Hartawan saat ditemui di kantornya, Jumat (7/4).

DWMW telah menandatangani kerja sama joint venture (usaha patungan) dengan PT. Bina Bangun Bahari (BBB) untuk penambahan investasi tersebut. Izin alokasi lahannya sudah masuk BP Batam pada tahun 2007.

Pada tahun 2008, perusahaan galangan terbesar sekota Batam itu mulai mengajukan perluasan. Namun, setelah mendapatkan persetujuan, tidak ada tindak lanjut dari perusahaan tersebut.

“Pada tahun 2012, kami memberikan surat peringatan,” katanya lagi.

Surat peringatan tersebut diterbitkan pada bulan Desember. Perusahaan tersebut sudah melakukan klarifikasi dan berjanji untuk segera melakukan kegiatan.

“Ya, kalau tidak segera, bulan Juni siap-siap izinnya kami cabut,” kata Ilham tegas, katanya. (ceu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar