- senin, 16 JUNE 2014 sumber (Haluan kepri)
-
- BATAM (HK)-Penumpang yang akan meninggalkan Batam melalui Bandara Internasional Hang Nadim melonjak dan didominasi peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXV yang hendak kembali ke daerah asal. Situasi di pintu terminal keberangkatan terlihat padat sejak Sabtu (14/6) pagi. Bus-bus pariwisata berbadan besar tampak mengantar calon penumpang yang hendak meninggalkan Batam.
Sejumlah petugas bandara sibuk mengatur calon penumpang yang rata-rata membawa barang dengan jumlah banyak. Pihak bandara juga harus menggunakan pintu keberangkatan internasional bagi penumpang domestik agar tidak terjadi penumpukan.
MTQ Nasional XXV yang diselenggarakan di Batam secara resmi ditutup oleh Wakil Presiden RI Boediono pada Jumat malam. Penutupan juga dihadiri sejumlah menteri dan gubernur.
"Kami sudah mempersiapkan petugas tambahan pada pintu keberangkatan agar tidak terjadi penumpukan yang bisa menghambat penerbangan," kata Kepala Bagian Umum Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Suwarso.
Ia mengatakan, meski penumpang mengalami peningkatan siginifikan, namun tidak ada tambahan penerbangan yang diajukan oleh manajemen maskapai. "Semua masih mampu dilayani oleh jadwal penerbangan yang ada. Belum ada pengajuan penambahan penerbangan," kata dia.
Pada saat MTQ, kata dia, jumlah penumpang di Bandara Internasional Hang Nadim Batam mengalami peningkatan dari rata-rata 5.000 orang perhari menjadi 6.500 orang oer hari.
Berdasarkan jadwal, pada Sabtu sebenarnya seluruh peserta MTQ Nasional XXV akan melakukan kunjungan wisata pada sejumlah objek wisata di Batam dan Tanjungpinang.
Namun sebagian memilih kembali lebih awal ke daerah asal tanpa mengikuti kegiatan tersebut.
- BATAM (HK)-Penumpang yang akan meninggalkan Batam melalui Bandara Internasional Hang Nadim melonjak dan didominasi peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXV yang hendak kembali ke daerah asal. Situasi di pintu terminal keberangkatan terlihat padat sejak Sabtu (14/6) pagi. Bus-bus pariwisata berbadan besar tampak mengantar calon penumpang yang hendak meninggalkan Batam.
Info Barelang
Senin, 16 Juni 2014
Penumpang di Hang Nadim Membludak
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar