Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Jumat, 11 Mei 2012

Lahan Dipotong, Hujan, Banjir


Beginilah kondisi jalan raya di depan Rusunawa mukakuning. foto:eusebius / Batam Pos
Hujan deras yang mengguyur kota Batam, Kamis (10/5) siang kembali menyebakan sejumlah ruas jalan di Seibeduk, Sagulung dan Batuaji kembali terendam banjir.
Banjir yang terjadi ruas jalan ersebut, pada umumnya disebabkan kurang maksimalnya drainase dan proses pemotongan  lahan perbukitan di sepanjang jalan yang menyebabkan tertutupnya saluran drainase jalan.
Seperti yang terlihat di jalan raya simpang Dam persisnya di sepanjang depan rusunwa Mukakuning, Seibeduk. Banjir di jalan dengan panjang mencapai 100 meter dan kedelaman selutut orang dewasa. Akibatnya banyak kendaraan bermotor yang terjebak macet dan mogok mendadak. Begitu juga warga yang berdiam di ruli simpang Dam yang lokasi di bagian bawa jalan, rumah mereka terendam banjir.
“Sudah beberapa bulan ini sejak lahan di atas jalan itu di potong, jalan dan rumah kami selalu digenangi air. Kami benar-benar repot apalagi musim hujan saat ini,” kata Jasmin, warga ruli simpang Dam.
Meskipun demikian hingga saat ini belum ada tanggung jawab pihak terkait yang memotong lahan perbukitan itu. Drainase jalan yang ditutup dibiarkan tertimbun tanah. Sehingga jika hujan baik deras maupun rintik jalanan itu pasti banjir.
“Kalau bangun tak ada yang larang, asalkan perhatikan kelancaran fasilitas umum, jangan hanya cari untung saja, kembalikan drainase jalan ini. Kalau sudah begini kami warga yang kena akibatnya,” tutur Roy salah satu pengendara sepeda motor Supra X yang mogok akibat banjir di jalan itu.
‎​Sementara itu, banjir juga kembali terjadi di sepanjang jalan S Parman Seibeduk, seperti di depan SPBU Tanjungpiayu, Pintu II dan III perumahan Bidaayu sampai ke simpang Kantor Camat Seibeduk. Bahkan beberapa rumah warga di kavling Pancur juga terendam banjir. Begitu juga di turunan bukit Daeng Tembesi,  simpang Barelang, depan perumahan Buana raya Sagulung hingga ke simpang Basecamp Batuaji juga terendam banjir. (eja)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar