Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Senin, 14 Mei 2012

16 Perusahaan AS Lirik fnvestasi di Batam

 Senin, 14 Mei 2012 (sumber Haluan Kepri)

BATAM  C ENTRE - Sejumlah pengusaha dari 16.perusahaan di Amerika Serikat (AS)  melirik peluang investasi di Batam. Rencananya, ke-16 perusahaan itu akan meninjau beberapa lokasi di Batam, hari Senin (14/5)ini. Ke-16 perusahaan tersebut antara lain Ascendas, Avaya, Clintec International, Covidien, Diageo, DUA Associates, Exterran, FMC Technologies Singapore Pte Ltd, General Atlantic Singapore Frtnd Managentent, Knowledge lJniverse, Laticrete, Nosco, Rajah
and Tann, Toll Global Logistics, Hewlet Packard dan Kraft Foods.
Rombongan pengusaha itu didampingi oleh Duta Besar (Dubes) AS untuk Indonesia, Scot Marciel dan Dubes AS untuk Singapura, David Adelman. Sebelum rneniniau ke sejumlah lokasi, rombongan akan berkunjung ke Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam.
"Kunjungan Dubes Amerika Serikat bersama delegasi kali ini  adalah untuk melakukan penjajakan atas peluang usaha serta melihat langsung kondisi dan situasi investasi di Batam," ungkap Direktur
Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Humas BP Batam, Dwi Djoko Wiwoho dalam rilisnya, Minggu ( 13/5).
Kata Djoko; lokasi-lokasi yang akan ditinjau di antaranya Kawasan Industri Kabil meliputi Hydrill-Tenaris, Bredero Slaw Indonesia, Pelabuhan Kabil Citranusa, PT Dwi Sumber Arca Waja (DSAW) serta
Kawasan Industri Batamindo di Mukakuning. Rencananya, rombongan akan disambut oleh Kepala BP Batam, Mustofa Widjaja bersama Wakil Kepala BP Batam, Manan Sasmita dan pejabat lainnya di
Gedung Marketing Cunt." BP Batam. Batam Centre. (r/wan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar