Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 08 Mei 2014

Selama Tahun 2014, Ada 1.109.896 Orang Naik Pesawat Dari dan Ke Batam

 7 Mei 2014( sumber : Batam Pos )

Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Humas BP Batam, Dwi Djoko Wiwoho mengatakan selama Januari-Maret 2014 jumlah penumpang Bandara Hang Nadim Batam naik 14,4 persen dibandingkan periode yang sama ditahun 2013. Hal itu dapat terlihat dari catatan Otoritas Bandara Internasional Hang Nadim Batam beberapa waktu lalu.


Bandara-Hang-Nadim-baru-f,Y“Berdasarkan catatan kami, pada triwulan pertama 2013 jumlah penumpang mencapai 970.206 orang. Sementara pada triwulan pertama 2014 naik 139.690 orang menjadi 1.109.896 penumpang,” kata Djoko di ruang humas BP Batam, kemarin.
Jumlah penumpang yang tiba di Bandara Internasional Hang Nadim Batam mencapai 550.915 orang, keberangkatan 512.357 penumpang sedangkan penumpang transit 46.624 orang. ” Jumlah itu kita peroleh dari 4.637 kedatangan dan 4.637 keberangkatan serta 478 pesawat tidak berjadwal (carter),” ujarnya.
Menurut dia, di Hang Nadim Batam ada sekitar tujuh opetator penerbangan reguler domestik yakni Garuda Indonesia, Citilink, Lion Air, Wings Air, Sriwijaya Air, Sky Aviation (sebelum menghentikan penerbangan pada pertengahan Maret), Xpress Air (sebelum tutup pada awal Februari) dan satu penerbangan internasional oleh Firefly.
“Meski untuk jumlah operator penerbangannya sedikit. Namun frekuensinya tinggi, sehingga jumlah penumpang terus naik terutama Lion Air yang menjadikan Batam penghubung ke wilayah timur Indonesia,” terang Djoko.
Karena itu, kata Djoko pihaknya pun berharap jumlah penumpang di Bandara Hang Nadim Batam bisa tumbuh 30 persen pada 2014. Apalagi setelah melihat adanya sejumlah maskapai baru yang akan membuka penerbangan dari Batam dan maskapai lama menambah frekuensi penerbangan.
“Tiga maskapai baru yang dua diantaranya merupakan Grup Lion sudah mengajukan slot penerbangan di Hang Nadim Batam sejak 2013. Garuda juga mengajukan tambahan penerbangan ke Natuna dan Pontianak dari Batam. Mudah-mudahan segera terealisasi,”sebutnya.
Dilanjutkanya, pada 2014 jumlah penerbangan dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam mencapai sekitar 120 kali per hari. Sehingga tahun ini diharapkan naik menjadi diatas 150 kali per hari. Bandara ini memiliki landas pacu sepanjang 4.025 meter yang menjadikan bandara ini sebagai pemilik landas pacu terpanjang di Indonesia. Dengan kondisinya saat ini, Bandara Hang Nadim dapat menampung 18-pesawat berbadan lebar dengan jenis Boeing 767.
“Dari segi fasilitas, Hang Nadim sangat siap untuk melayani tambahan-tambahan pungkas kata Djoko.(she)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar