Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Senin, 20 Januari 2014

BP Batam Peringati Maulid Nabi

Sabtu, 18 January 2014 ( sumber : Haluan Kepri )
 
BATAM CENTRE (HK)- Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Badan Pengusahan (BP) Batam melaksanakan peringatan di Balairungsari lantai 3 gedung BP Batam di Batam Centre, usai Shalat Jumat (17/1). Peringatan Maulid Nabi ini  dihadiri Kepala BP Batam, para Deputi dan ratusan pegawai dari berbagai unit kerja.

Dalam peringatan ini, BP Batam mengundang penceramah K.H. Musyfiq Amrullah, LC., M.Si., pimpinan Pondok Pesantren At-tawazun Kalijati dan juga pimpinan Pengurus Cabang Nahdhatul Ulama (PCNU) Subang, Jawa Barat.

Kepala BP Batam Mustofa Widjaja, dalam sambutannya mengatakan dalam rangka memperingati hari besar kelahiran Nabi Muhammad SAW 1435 H agar para pegawai BP Batam bisa mencontoh kepribadian, akhlak, tutur kata, serta kesantunan beliau dalam kehidupan sehari-hari agar selalu mendapatkan ridho dari Allah SWT.

Kepala BP Batam juga mengatakan, Rasulullah adalah seorang pemimpin yang mendorong umatnya untuk bekerja keras, rajin menuntut ilmu, tidak mudah menyerah dan tidak bermalas-malasan. "Dan kita didorong untuk tetap selalu berusaha, namun tetap tawakal kepada Allah SWT. Karena hanya dengan ridho-Nya kita hadir di sini dapat menikmati segala nikmat dan pemberian-Nya," kata Mustofa.

K.H. Musyfiq Amrullah menyampaikan tausiyahnya mengenai hikmah memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Ia mengatakan manusia diciptakan Allah SWT sebagai makhluk ciptaan yang paling akhir. Dan agar tidak salah dalam menjalani kehidupan, Allah mengutus beberapa Nabi dan Rasul.

Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW adalah dalam rangka meningkatkan cinta kepada Rasulullah dan semakin mengenalnya atau memahami ajarannya dan perjuangan hidupnya dalam membawa umat manusia ke jalan yang benar.

Dalam uraian ceramahnya, Kyai Musyfiq mengungkapkan pentingnya mempelajari perjalanan hidup Rasulullah Muhammad SAW. Karena hanya dengan mengetahui dan memahami sosok dan jejak perjalanan hidupnya lah, umat Islam akan bisa mencintai ajaran Islam, mencintai Allah dan Rasul-Nya. Yang selanjutnya dengan penuh kesadaran akan sukarela menjalankan segala perintah Allah dan Rasul-Nya serta menjauhi segala larangannya.

Di akhir ceramahnya K.H. Musyfiq mengingatkan agar umat Islam terus menjaga persatuan dan meningkatkan silaturahim serta persaudaraan. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diakhiri dengan doa bersama. (r/and)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar