Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Senin, 19 Juli 2010

Investasi IBN Tower Rp1 T


Senin, 19 Juli 2010 08:10 (sumber Batam Pos,versi asli)

International Business Network (IBN) yang akan membangun IBN Tower 28 tingkat di Seraya, Batam investasinya mencapai sekitar Rp1 triliun. IBN Tower ini di-launching Kamis (15/7) di Kuala Lumpur, Malaysia bersamaan dengan launching proyek-proyek IBN di seluruh dunia. Di Indonesia, dua proyek IBN yakni IBN Tower dan Funtasy Island Resort. Dalam launching tersebut, pihak IBN mengundang Pemerintah Kota (Pemko) Batam dalam hal ini diwakili Asisten Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang), Syamsul Bahrum dan koran Batam Pos.

IBN juga mengundang 1.000 member perusahaan yang tersebar di Malaysia, Singapura, Thailand, Komboja, China, dan Timur Tengah serta perwakilan media massa dari berbagai negara tempat proyek IBN. Bos IBN, Dato’ Prof DR Steven Leow D.I.M.P dalam sambutannya di acara launching proyek tersebut, secara khusus mengucapkan terima kasih kepada Syamsul Bahrum mewakili Pemko Batam serta wartawan Batam Pos. ”Tolong disampaikan mohon dukungan dan doa restu dari seluruh masyarakat Batam, agar proyek kami cepat terealisasi. Sambil menunggu segala proses perizinan selesai, kami terus memasarkannya kepada member kami,” terangnya.

Menaggapi permintaan pihak IBN tersebut, Syamsul berjanji Pemko akan memberikan dukungan penuh terhadap investor yang membangun Batam. Secara geografis, prospek bisnis di Batam akan cerah mengingat kedekatan posisinya dengan Singapura. ”Singapura melakukan intensifikasi luas lahannya, sehingga Batam mendapatkan imbas keuntungan investasi baru. Selain itu, biaya di Batam jelas lebih murah,” terangnya.

Akan tetapi, Vice President IBN, Michael Yong, meminta ketegasan hukum dan jaminan investasi. ”Jujur, kalau mengandal pembeli dari lokal Batam tentu pasar kita tak masuk. Sehingga, kita memasarkan investasi jangka panjang pada member kami di berbagai negara. Ivestor dari luar akan merasa aman masuk, jika stabilitas keamanan tercipta,” terangnya.

Untuk itu, masih Syamsul, Pemko secara insentif melakukan pertemuan-pertemuan dengan unsur musyawarah pimpinan daerah (muspida) demi terciptanya stabilitas keamanan maupun kebijakan-kebijakan yang diambil untuk pertumbuhan ekonomi. ”Pemko akan berusaha memberikan jaminan investasi,” ujarnya.

Diungkapan Michael, di IBN Tower akan dibangun empat hotel, pusat bisnis sekitar 6.000 meter persegi di lantai 28 untuk ekspo, parkir dalam gedung dan luar gedung, dan lain-lain. ***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar