Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Rabu, 10 Desember 2014

Otoritas Bandara Hang Nadim Ajak Semua Pihak Jaga Ketertiban

Rabu, 10 Desemer 2014 (Sumber: Batam Today)

 
 










Kondisi parkir di Bandara Hang Nadim yang rapi usai ditertibkan.

BATAM, BP Batam - Otoritas Bandara Hang Nadim Batam mengajak aparat dan otoritas pemerintahan bersama-sama mendukung budaya tertib, seiring penertiban dilakukan larangan parkir di depan gedung lobby masuk keberangkatan dan kedatangan di kawasan bandara.

Mengingat penertiban larangan parkir sebelumnya masih banyak yang tidak memberikan contoh positif kepada masyarakat sebagai pengguna fasilitas bandara, salah satunya anggota DPRD.

"Ketertiban untuk semua, kalau bicara ketertiban kan tidak ada pangkat. Bersama-sama lah kita tertiban. Apalagi sekarang kan sudah digaungkan revolusi mental," ujar Kepala Direktorat Pengamanan BP Batam, Cecep Sumarna, Rabu (10/12/2014) di bandara. 

Menurutnya, penertiban jalur kendaraan dipintu keberangkatan dan kedatangan sejak Senin (8/12/2014) lalu sampai dengan hari ini, Rabu (10/12/2014) tidak mengalami kendala. Kepada insituasi terkait, TNI dan Polri menurutnya sudah dikoordinasikan untuk program tersebut. 

"Insitusi terkait, TNI-Polri semua mendukung, sudah kita koordinasikan bersama, agar memperlancar arus di bandara," jelasnya. 

Ia menjelaskan, untuk melakukan penertiban, pihaknya mendirikan lima posko penjagaan larangan parkir dengan mengerahkan sebanyak 15 anggota Ditpam BP Batam yang diperbantukan TNI AU dan polisi kawasan bandara. 

"15 personil Ditpam BP Batam setiap harinya secara permanen dan dibantu personil TNI AU dan kepolisian bandara untuk menertibkan kesembrawutan Bandara Hang Nadim." kata Cecep.

Editor: Dodo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar