Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 04 Desember 2014

12 Papan Reklame Pariwisata Dibangun di Bandara Hang Nadim

Kamis, 4 Desember 2014 (Sumber: Batam Today)



Kabid Komersial Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Dendi Gustinandar.


BATAM, BP Batam - Wacana Kementerian Pariwisata untuk mempromosikan tempat-tempat wisata unggulan Indonesia melalui Bandara Internasional Hang Nadim Batam diwujudkan dengan membangun 12 titik papan reklame oleh otoritas bandara.

Kabid Komersial Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Dendi Gustinandar mengatakan,  pihaknya berupaya memaksimalkan pendapatan di luar pajak bandara (airport-tax), stand dengan mendirikan papan reklame pada 12 titik kawasan bandara.

"Pembangunan 12 titik papan reklame di kawasan bandara sudah dilakukan sejak awal November. Kami berharap nantinya akan mampu meningkatkan pendapatan bandara," katanya, Rabu (3/12/2014). 

Ia menerangkan, pada tahun 2013 pendapatan Bandara Hang Nadim mampu menampung Rp95 miliar, di tahun 2014 pendapatan naik 5 persen atau sebesar Rp100 miliar. 

"Kami rencanakan akhir Desember semua sudah selesai. Jadi mulai 2015 diharapkan sudah mampu memberikan tambahan masukan pada bandara," ujarnya.

Sebelumnya, Ilham Eka Hartawan, Kasubdit Humas dan Publikasi BP Batam menyampaikan Kementerian Pariwisata juga tertarik untuk mempromosikan tempat-tempat wisata unggulan Indonesia di Bandara Internasional Hang Nadim Batam.

"Kami sudah melakukan pertemuan, mereka akan mempromosikan banyak objek wisata unggulan Indonesia dengan media luar ruang kawasan Hang Nadim," jelasnya.

Ia mengatakan, hal tersebut tentusaja juga menguntungkan bagi Bandara Internasional Hang Nadim Batam yang menjadi salah satu pintu masuk wisatawan, khususnya menambah wisatawan asing.
Objek wisata yang akan dipromosikan, tambahnya antaralain Lagoi di Bintan, Lombok, Bali, Raja Ampat, Yogyakarta, Bandung, Borobudur di Jawa Tengah dengan dana melalui Kementerian Pariwisata. 

Editor: Dodo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar