Rabu, 10 Desember 2014 (Sumber: Batam Today)
|
BATAM, BP Batam - Kondisi ruas jalan di depan Perumahan PLN, Batam
Centre, yang rusak parah secepatnya akan diperbaiki. Hal itu disampaikan
Kasubdit Humas dan Publikasi Badan Pengusahaan (BP) Batam, Ilham Eka
Hartawan.
"Kondisi jalan di sana memang sudah rusak parah. BP
akan koordinasi dengan Pemko Batam untuk memperbaikinya," kata Ilham,
Selasa (8/12/2014).
Ilham juga mengatakan, pihaknya akan
memanggil pengembang yang sedang melakukan pembangunan di sekitar lokasi
tersebut. Pasalnya, berdasarkan informasi, kerusakan jalan tersebut
disebabkan oleh truk pengangkut tanah yang setiap hari hilir mudik.
"Memang,
di sekitar lokasi terdapat sejumlah pembangunan perumahan dan ruko,
seperti Valley Park, yang hingga kini masih berjalan. Dalam waktu dekat
kita akan panggil pengembang dan pemilik truk," ujar Ilham.
Kondisi
jalan raya di depan Perumahan Bukit Palem Permai (BPP) atau tepatnya di
depan Perumahan PLN, Batam Centre, semakin rusak parah sehingga memaksa
warga memasang dahan kayu untuk menutupi lubang jalan yang menganga dan
penuh genangan air.
Pantauan di lokasi, kondisi jalan raya di
sana sudah rusak parah. Dengan kondisi cuaca musim penghujan saat ini
membuat jalan berlubang dipenuhi genangan air dan becek.
Editor: Dodo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar