Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 28 Mei 2015

BP Batam Tawarkan Investasi Wisata dalam RIF

Kamis, 28 Mei 2015 (Sumber: Antara Kepri)

Batam (Antara Kepri) - Direktur Promosi dan Humas Purnomo Andiantono mengatakan investasi sektor wisata menjadi salah satu yang disampaikan oleh BP Batam dalam Regional Investment Forum 2015 di Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 22-23 Mei 2015.

"Selain investasi dalam industri lain, sektor industri pariwisata juga menjadi salah satu yang kami sampaikan mengingat Batam merupakan kota dengan kunjungan wisatawan asing terbesar ketiga di Indonesia setelah Bali dan Jakarta," kata dia di Batam, Rabu.

Regional Investment Forum (RIF) 2015 merupakan salah salah satu kegiatan tahunan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) yang tujuannya adalah untuk mempromosikan potensi dan peluang investasi daerah.

Kegiatan yang dilaksanakan berupa pameran dan seminar serta menyosialisasikan citra positif tentang iklim investasi di Indonesia dengan daerah-daerah lainnya melalui pemerataan penyebaran investasi secara nasional.

Nantinya para pelaku usaha mendapatkan informasi terkini tentang kebijakan di bidang penanaman modal dan berbagai potensi, baik investasi dan proyek unggulan daerah yang siap ditawarkan kepada para calon investor dari dalam negeri maupun luar negeri.

"Batam selama ini lebih dikenal masyarakat dalam negeri maupun asing sebagai kawasan investasi dan industri. Namun ternyata Batam juga dikenal dengan daerah tujuan pariwisata," kata dia.

Dalam kesempatan tersebut, kata dia, sempat bertemu dengan CEO Marina Del Ray Lombok, Raymond La Fontaine dalam "one on one meeting".

"Ia mengatakan cukup tertarik dengan apa yang dimiliki oleh Batam karena posisi Batam dinilai sangat menjanjikan untuk dibuat sebuah marina. Dengan berbagai potensi serta fasilitas yang dimiliki oleh Batam tentunya hal tersebut dapat terlaksana," kata Purnomo.

Raymond, kata dia, sudah mengetahui keberadaan Nongsa Point Marina (NPM) Batam dan Waterfront Marina Batam yang merupakan salah satu destinasi wisata bagi para pemilik kapal yacht baik dari warga Negara asing maupun lokal yang ingin berlabuh di Batam.

"Tentu kami sangat berharap akan segera ada tindaklanjut dari pertemuan tersebut hingga akhirnya akan ada realisasi investasi industri wisata di Batam," kata dia. (Antara)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar