Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Selasa, 26 Januari 2016

Singapura Monopoli Proyek Batam Selama 6 Tahun

Selasa, 26 Januari 2016 (Sumber: Kepri Net)

 
Ketua BP Batam, Mustofa Widjaja
Ketua BP Batam, Mustofa Widjaja

BATAM, klik – Bukan Indonensia, tapi Singapura menjadi negara yang menghabisi sebagian besar proyek pembangunan di Pulau Batam. Selama rentang enam tahun atau dari 2010-2015, investor asal negara berlambang kepala Singa tersebut, mampu menguasai 120 proyek dari total 293 proyek di Batam, dengan total investasi sebesar 169,711,000 US Dolar.


Ketua BP Batam Mustofa Widjaja mengatakan, faktor dekatnya Batam dan Singapura menjadi daya tarik investor asal Singapura berinvenstasi. “Singapura dan Batam kan dekat, kebetulan juga Indonesia investor terbesar asal Singapura termasuk juga di Batam,” kata dia.

Mustofa memaparkan, data dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) yang dirilis BP Batam menyebutkan, realisasi investasi dari Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) yang masuk ke Batam selama kurun enam tahun tersebut tercatat sebanyak 474.065.000 US Dolar dalam 410 proyek.

Jumlah itu naik dibanding tahun 2014 yang mencatatkan investasi sebesar 285.183.000 US Dolar dalam 117 proyek.

Singapura juga tercatat menguasai rata-rata investasi yang masuk ke Batam. Dari total nilai investasi yang masuk sepanjang tahun lalu senilai 474.065.000 US Dolar, sekitar 65% di antaranya berasal dari negara yang dipimpin oleh Lee Hsien Loong tersebut. “Makanya waktu kedatangan Wakil Menteri Luar Negeri (wamenlu) dan Dubes Designated RI for Singapura, kita paparkan potensi yang kita miliki, termasuk air dan listrik, lebih banyak terkait (peluang) investasi,” tutupnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar