Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Selasa, 26 November 2013

Mustofa Optimis Ikuti Seleksi Calon Ketua BP


Mustofa Widjaya.
Mustofa Widjaya.

Batam – Proses seleksi calon Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam masih berjalan. Diantara yang sudah dinyatakan lolos untuk tahap selanjutnya salah satunya Mustofa Widjaja.Masuknya nama Mustofa yang masih menjabat Kepala BP Batam ini, disambut pusat. Khususnya, anggota Dewan Ekonomi Nasional.

Menurut anggota Dewan Ekonomi Nasonal (DEN), Umar Juoro, Senin (25/11) di Batam, usai diskusi pengembangan FTZ dan global value chain Batam Bintan Karimun (BBK), kriteria utama kemampuan dan pengalaman untuk memimpin BP Batam.

Dengan kondisi seperti itu, Mustofa Widjaja paling mendekati kriteria yang dibutuhkan untuk memimpin BP Batam.

Menurut dia, BP Batam membutuhkan orang dalam yang sudah berpengalaman dan memiliki integritas.
“Harus diingat, di BP harus orang profesional. Tidak harus orang daerah. Saya memang tidak menentukan orang, namun kita berangkat dari objektifitas menilai kebutuhan Batam,” paparnya.

Diantara figur yang sudah diharapkan sesuai dengan kebutuhan pembangunan Batam ke depan, figur Mustofa Widjaja yang paling tepat. Mustofa disebut, baru satu periode menjabat sebagai kepala BP Batam. Masih memiliki kesempatan untuk kembali memimpin lembaga.

“Kalau membandingkan figur yang mencalonkan, Pak Mustofa bisa dua periode. Dia yang paling besar berpeluang,” jelas Umar.

Mustofa dinilai pengalaman dan memenuhi kriteria. “Saya menilai dengan dasar kriteria. Kalau mau profesional, kriteria yang dijadikan penentu. Karena Kepala BP Batam itu akan memimpin lembaga yang jadi lokomotif perekonomian Batam,” imbuhnya.

Dia meminta, Dewan Kawasan harusnya menggarisbawahi calon ketua BP harus mendorong peningkatan perekonomian nasional. Sekaligus diminta agar DK segera menetapkan ketua BP dalam memberikan kepastian bagi investor.

“Kalau tidak segera ada yang definitif, akan menimbulkan ketidakpastian. Terutama investor yang hendak menanamkan modal,” kata Umar.

Sementara Mustofa Widjaja yang ditanya Tanjungpinang Pos terkait hasil seleksi tahap I, menyebut siap memasuki tahap selanjutnya. “Saya akan siap mengikuti prosesnya. Ini baru sekali, masih 24 orang yang lolos. Saya optimis,” kata Mustofa.(MARTUA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar