batampos.co.id – Izin usaha pembuatan taman yang
disalahgunakan dan dialihfungsikan menjadi kios liar akan dicabut oleh
Badan Pengusahaan (BP) Batam. Langkah tersebut sebagai upaya BP Batam
menyikapi menjamurnya kios liar.
”Pihak BP Batam akan mencabut itu (izin yang disalahgunakan
peruntukannya). Ini sudah dibicarakan serius,” kata Purnomo Andiantono,
Direktur Humas dan Promosi BP Batam, kemarin.
Menurut Andi, ada beberapa titik yang dibangun kios tidak memiliki
izin. Maka, untuk penertiban kios liar ini, BP Batam sedang rapat dengan
tim terpadu yang melibatkan semua instansi terkait.
Dia menyebutkan, BP sudah mencabut beberapa izin yang sudah sempat
dikeluarkan karena menyalahgunakan izin peruntukannya. Misalnya,
pencabutan izin penggunaan buffer zone di Simpang Patung Kuda, Seipanas.
Di sana izinnya hanya untuk penghijauan atau taman bunga, tetapi malah
disalahgunakan membangun kios. ”Pasti akan ditertibkan karena masalah
kios ini juga menjadi perhatian serius BP Batam,” katanya.
Saat ini, ada beberapa titik yang dibangun kios dengan
menyalahgunakan izin, bahkan ada yang tidak memiliki izin sama sekali.
Ini ada hampir di semua kecamatan. Di Kecamatan Batamkota seperti di
Simpang Patung Kuda, Seipanas, Simpang Frengki, Simpang Kara, dan Pasir
Putih. Di Bengkong ada di BMC Seraya Atas. Di Sagulung ada ratusan kios
liar yang berdiri di pinggir jalan seperti di Pasar Mandalay. Kios ini
bahkan permanen. Padahal, lokasi ini peruntukannya untuk taman.
Di Kecamatan Batuaji, titik-titik kios liar seperti di sekitar lampu
merah Simpang Basecamp dan daerah Fanindo. Simpang Basecamp ini belum
beroperasi tetapi di Fanindo sudah beroperasi. Sedangkan di Kecamatan
Sekupang juga banyak.
Sebagian besar di Tiban, seperti kios liar di Tiban BTN-Mentarau yang
masih dalam pembangunan. Selain itu juga ada di daerah Tanjungriau yang
peruntukannnya untuk row jalan.
Sementara yang paling banyak adalah di Kecamatan Seibeduk. Ratusan
kios dibangun di pinggir jalan besar dekat parit menuju Tanjungpiayu.
Kios-kios ini sudah banyak dihuni, meski ada sebagian yang masih dalam
pengerjaan. Ada juga puluhan kios liar di kawasan Bukit Kemuning yang
sudah siap huni. (ian)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar