Senin, 26 Oktober 2015 (Sumber: Haluan Kepri)
BATAM CENTER (HK) - Badan Pengusahaan (BP) Batam merayakan Hari Bakti
ke-44 tahun 2015 bersama seluruh keluarga besar BP Batam di halaman
gedung BP Batam, Minggu (25/10).
Adapun tema yang diusung pada perayaan tersebut adalah
" Membangun Batam untuk Pertumbuhan Berkelanjutan,"
Pada
kesempatan itu, BP Batam akan memberikan penghargaan kepada kawasan
industri dan perumahan yang peduli dengan penghijauan di lingkungannya.
"
Ini dilakukan guna memberikan contoh kepada warga Batam tentang
pentingnya ruang terbuka hijau," ucap Dir Promosi dan Humas BP Batam
Purnomo Andiantono yang juga ketua panitia acara.
Menurut dia,
kegiatan family gathering atau hari keluarga BP Batam ini dilakukan
sederhana dengan mengangkat semangat kearifan lokal.
" Kita bisa lihat dari makanan yang disuguhkan. Semua masakan lokal. Ini membuktikan bukan untuk bermewah-mewah," ucap Purnomo.
Ia menyebutkan, pada hari yang ke-44 BP Batam ini kedepannya masih banyak program infrastruktur yang harus dikerjakan.
"
Masih banyak program infrastruktur yang harus kita kerjakan, seperti
jalan tol, pelabuhan Tanjung Sauh, dan Monorel. Untuk monorel kita
harapkan 2017 pembangunannya sudah bisa dilaksanakan dan lelang untuk
tender nya di 2016,"pungkas Andi.
Kemudian, koordinator acara
senam pagi dan jalan santai, Dendi Gustinandar menambahkan BP Batam
sudah 40 tahun membangun Batam dan sampai saat ini masih on the track
(berada di jalurnya).
Perayaan hari bakti BP Batam yang ke-44
diikuti sekitar 2700-an peserta. Mereka terdiri dari karyawan BP Batam
dan keluarganya. Pihaknya juga melakukan berbagai perlombaan untuk
internal BP Batam.
" Diantaranya fun games anak-anak yaitu balap
karung dan mewarnai dan fun games untuk dewasa yaitu lomba bakiak,
menghias mumi, balap karung, memindahkan karet dan joget balon. Jadi,
hari ini bukan hari stress," paparnya.
Selain itu, lanjut Dendi,
ada juga lomba menulis resensi, fun bike, lari 7 K, jalan santai,
futsal, badminton, tenis meja dan penghijauan. Untuk penghijauan kita
peruntukan bagi kawasan industri dan perumahan. Tim sudah keliling
kemarin. Besok saat acara syukuran akan kita umumkan pemenangnya," kata
Dendi.
Pada acara tersebut panitia menyebarkan sembilan ribu
kupon lucky draw dengan hadiah utama dua unit sepeda motor yang
masing-masing di peroleh pegawai unit Kantor Bandara dan Unit PBK BP
Batam.
Selain itu pada Senin (26/10) yang bertepatan dengan
hari jadi BP Batam akan dilaksanakan upacara Hari Bakti BP Batam bagi
pegawai BP Batam dan Jumat (30/10) BP Batam akan melakukan pameran foto
mengenai pembangunan Batam sejak tahun 70-an sampai saat ini.(cw51)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar