Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Kamis, 16 September 2010

Masyarakat Nikmati Mobil Mewah





Kamis, 16 September 2010 09:20 (sumber Batam Pos,versi asli)

Kadin Minta Sistem Impor Ditata

BATAM CENTRE (BP) - Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Batam, Nada F Soraya, menyambut positif Peraturan Menteri Keuangan (PMK) yang mengatur importasi kendaraan bermotor ke kawasan Free Trade Zone (FTZ). Sehingga, masyarakat menikmati fasilitas mobil mewah dari luar negeri dengan harga lebih murah. Akan tetapi, Kadin meminta sistem importasi mobil ini diawasi, jangan sampai kebanjiran mobil impor.

”Kalau peluang bisnis pasti terbuka. Begitu pula masyarakat bisa menikmati fasilitas, tapi perlu dipikirkan upaya peningkatan kesejahteraan supaya mereka bisa menikmati fasilitas tersebut,” ujar Nada kepada Batam Pos, di Batam Centre, Rabu (15/9)

Meski berdampak positif, tapi Nada juga menekankan pentingnya dilakukan penataan. ”Langkah penataan itu memang perlu segera dilakukan,” paparnya.

Bagaimana dengan dilimpahkannya 100 perizinan ke Badan Pengusahaan (BP) Batam? Nada mengaku dunia usaha di Batam menyambut gembira pelimpahan kewenangan perizinan itu.

”Tapi, BP Batam harus mampu membuat kebijakan itu menjadi alat untuk memajukan Batam. Paling penting adalah kebijakan itu harus bisa diimplementasikan dan mendapat dukungan dari instansi vertikal lain di Batam,” paparnya.

Tanpa bisa diimplementasikan, kata dia, pelimpahan 100 perizinan itu tak membawa dampak apa-apa terhadap iklim investasi di Batam.

”Jangan sampai saat kebijakan mau dilaksanakan, justru instansi lain bilang tidak bisa,” urainya.
Ia mencontohkan, kebijakan di Bea Cukai (BC) sudah oke, tapi justru kebijakan karantina mengharuskan satu produk harus pakai label merek luar (ML).

”Itu kan namanya kebijakannya tidak implemented. Kita tak mau hal seperti itu terjadi,” pungkasnya. (hda)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar