Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Rabu, 01 Juni 2011

Subkon Shipiyard Diimbau Bentuk Asosiasi

(sumber Haluan kepr)
Rabu, 01 June 2011

BENGKONG- Anggota Komisi IV DPRD Kota Batam, Udin P Sihaloho SH mengimbau kepada para pengusaha subkontraktor (subkon) di bidang perkapalan (shipiyard) segera membentuk wadah atauapun asosiasi. Asosiasi tersebut dinilai penting agar nantinya dapat menyembatani segala permasalahan yang dihadapi oleh perusahaan subkon.

"Dengan adanya asosiasi yang akan dibentuk oleh para pengusaha subkon, nantinya bisa menjembatani permasalahan-permasalahan yang akan dihadapinya. Sehingga apapun persoalannya nanti dapat diselesaikan secara baik," kata Udin dalam acara makan malam dengan pihak subkon PT Drydock bersama manajemen PT Drydock World di Golden Prown, Sabtu (28/5) lalu.

Pada dasarnya, kata Udin, baik pengusaha, pemerintah maupun masyarakat menginginkan Kota Batam selalu aman dan kondusif, sehingga pihak investor yang akan berinvestasi di daerah ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Kondusitifitas suatu daerah, tentu harus steril dari kasus-kasus yang ada.

Masukan dari legislator PDI Perjuangan tersebut langsung mendapat sambutan hangat, baik dari pihak subkon PT Drydock dan juga dari pihak manajemen PT Drydock World, Wiliam Fernandez yang hadir dalam acara makam malam tersebut.

Pihak subkon yang diwakili oleh Awang Ali mengatakan, dalam waktu dekat mereka akan segera membentuk sebuah asosiasi perusahaan subkon, khusus yang bergerak dalam bidang shipyard di Kota Batam.

"Kita menyambut baik ide emas yang diutarakan oleh Pak Udin P Sihaloho ini. Tentu saya dan kawan-kawan dalam waktu dekat ini akan mulai bergerak. Dengan harapan, asosiasi yang akan kita bentuk nanti dapat memberikan nilai positif bagi semua pihak yang ada di dalamnya," kata Awang Ali.

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker) Kota Batam, Riky Sakyakirti diwakili oleh Kabid Pengawasan mengatakan, Disnaker selalu mendukung apa yang akan dilakukan oleh pihak subkon sepanjang itu positif. Disnaker juga selalu siap untuk bersama-sama menyelesaikan sebuah persoalan yang berkaitan dengan ketenagakerjaan. (lim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar