R.C Eko Santoso Budianto, deputi III BP Batam. Foto: Iman Wachyudi/batampos.co.id
batampos.co.id – Anggota Deputi 3 BP Batam, Eko
Santoso Budianto mengatakan BP Batam mendukung pemindahkan pelayanan PT
Pelni dari Pelabuhan Sekupang menuju Pelabuhan Batuampar.
”Kami sudah berkoordinasi dengan Kantor Pelabuhan (Kanpel) untuk
segera merealisasikan permintaan Menteri Perhubungan (Menhub), Ignasius
Jonan,” katanya Selasa (21/6/2016) lalu.
Ia mengungkapkan saat mendampingi Menhub meninjau Pelabuhan Sekupang
beberapa hari yang lalu, Eko mendapati gurat kekecewaan dari sang
menteri.
”Ia melihatnya seperti kandang sapi, tak layak untuk melayani
penumpang, apalagi saat itu pun tengah hujan, bocor pula, makin sewot
beliau,” katanya.
Ia yakin dengan segala persiapan ini, Pelabuhan Batuampar bisa melayani penumpang kapal PT Pelni.
Sementara itu, PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) Cabang Batam
menyiapkan lima bus transportasi bagi penumpang di Pelabuhan Batuampar.
”Kita sediakan lima bus, masing-masing berkapasitas 40 penumpang,”
kata Kepala Pelni Cabang Batam, Ending Wahyudin, Rabu (22/6/2016).
Mobilisasi bus ini akan memudahkan penumpang menuju kapal. Jarak
antara ruang tunggu ke kapal cukup jauh, sehingga dengan adanya bus ini
penumpang bisa terbantu.
“Sekitar 400 meter jaraknya, kalau jalan kasihan juga penumpang,” jelasnya.
Untuk fasilitas bus penumpang ini tidak dikenakan biaya tambahan. ”Alias gratis,” sebutnya.
Sementara untuk fasilitas lain seperti X-ray Pelni dibantu Bea Cukai Batam.
Dia mengimbau kepada seluruh penumpang untuk datang satu jam sebelum keberangkatan, selain itu jangan terlalu banyak membawa barang bawaan. (leo/cr17)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar