Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Senin, 20 Juni 2016

BP Batam akan Luncurkan Layanan Urus Izin 3 Jam Kelar

Senin, 20 Juni 2016 (Sumber: Tribun Batam)

BP Batam akan Luncurkan Layanan Urus Izin 3 Jam Kelar 
Warga mengantre untuk mengurus perizinan di kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP). 

BATAM.TRIBUNNEWS.COM, BATAM- Deputi Bidang Pelayanan Umum BP Batam, Gusmardi Gustami mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan meluncurkan pelayanan izin tiga jam.
Terobosan yang sudah lebih dulu dilakukan di BKPM Pusat tersebut, akan diadopsi BP Batam selambatnya akhir Juli nanti.

"Kita selesaikan dulu semuanya sampai Juli ini, baru kita luncurkan izin investasi tiga jam ini. Tapi ingat, izin tiga jam ini tidak berarti untuk semua jenis layanan pengajuan perizinan," ucap Gusmardi usai menemui anggota DPD dan Kadin Kepri di marketing centre BP Batam, Jumat (17/6/2016).
Menurut dia, izin tiga jam tersebut pelaksanaannya baru untuk delapan jenis izin saja, diantaranya izin prinsip, izin angka pengenal import, baik umum maupun produsen. Lalu dua jenis izin tenaga kerja, NPWP, dan NIK.

"Itu yang harus bisa selesai tiga jam, karena delapan jenis izin ini nyawanya orang berinvestasi. Kalau sudah bisa jalan, baru dilanjutkan dengan kemudahan konstruksi. ‎Contohnya, ketika saya sudah mengantongi delapan izin ini, terus jalan ke kawasan industri dan menemukan lahan yang ingin saya bangun untuk industri, sudah bisa langsung," tutur dia.

Namun demikian ia mengatakan bukan berarti izin lain, seperti IMB dan izin lingkungan tidak diperlukan. Melainkan dapat diurus secara paralel.(*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar