batampos.co.id – Kepala BP Batam, Hatanto Reksodipoetro memaparkan persoalan lahan di Batam.
Ia mengajak semua hadiri Diskusi Publik Mengatasi Kelesuan Ekonomi
dan Dampak Perubahan Pelayanan di BP Batam yang diselengarakan saat ini
di Hotel Harmoni One untuk “masuk” pada ruang arsip BP Batam.
Semrawut.
Hantanto geleng-geleng dengan kondisi pengarsipan soal lahan yang ada di Batam.
“Untuk itu kami akan mem[erbaikinya,” ujarnya.
Ia menyontohkan, ada HPL yang arsipnya ada di Jakarta.
“Itu baru satu data,” imbuhnya.
Hatanto mengatakan arsip yang dimiliki BP tersimpan di kantor BP Batam di Batam Center, Sekupang juga Jakarta.
“Harusnya kan satu nama pemilik seluruh datanya dari sejak aplikasi terkumpul dalam satu bundle,” keluh Hatanto.
Itulah yang dihadapi pemimpin BP Batam saat ini.
Mantan Dubes ini berkisah, mula menginjak Batam banyak kawan yang
berbisik,”tolong bereskan lantai dua. Saya heran ada apa dengan lantai
dua… ooo ternyata lahan.”
Kini BP Batam sedang menyusun kembali pengarsipan.
“Kami bahkan hire mahasiswa untuk input data ke komputer,” imbuhnya. (ptt)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar