Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Rabu, 01 Juli 2015

Istono Bantah BP Batam Tak Berikan Lahan Pembangunan untuk Pemko

Rabu, 1 Juli 2015 (Sumber: Batam Today)

istono_bp_batam.jpg
Batam - Deputi III Bidang Pengusahaan Sarana Usaha Badan Pengusahaan (BP) Batam, Istono, membatah bahwa pihaknya tidak memberikan dan mempersulit Pemerintah Kota (Pemko) Batam dalam mendapatkan lahan untuk pembangunan. Menurutnya, selama ini BP Batam sudah mengimbau kepada Pemko Batam agar mengkoordinasikan jauh-jauh hari tentang perencanaan penggunaan lahan untuk pembangunan.


"Kalau datangnya sekonyong-konyong (tiba-tiba), kita juga bingung," ujarnya, Selasa (30/6/2015) malam.

Istono juga menegaskan bahwa selama ini BP Batam tidak pernah menolak lahan yang diminta oleh Pemko Batam. Tetapi menurutnya seringkali lokasi yang dikehendaki Pemko Batam sudah dialokasikan untuk investasi.

Karena itu, ia meminta kepada Pemko Batam agar bisa merencanakan sebuah program jauh hari sehingga BP Batam juga bisa menyesuaikannya. Menurutnya, BP Batam dan Pemko Batam sama-sama pemerintah, artinya mengetahui betul bagaimana sebuah perencanaan program baru.

"Kalau mengaku tidak pernah dikasih kan pasti tidak bisa membangun kecamatan, tidak bisa membangun sekolahan. Emangnya selama ini tanah dari siapa kalau tidak dari BP Batam?" jelasnya.

Sebelumnya, seringkali Pemko Batam mengeluhkan susahnya mendapatkan lahan untuk pembangunan. Seperti halnya pembangunan sekolah baru yang sekarang ini dinilai sudah sangat dibutuhkan karena daya tanpung yang tidak mencukupi. (*)

1 komentar:

  1. Kalau untuk mengajukan permohonan lahan untuk pertanian, seperti apa yah syarat dan prosedur nya? kami dari Gapoktan Sagulung berencana mengajukan permohonan lahan ke BP Batam. Nantinya lahan tersebut akan kami garap untuk bercocok tanam sayur mayur dan buah-buahan, mengingat lokasi/lahan yang kami garap sekarang akan di gusur oleh investor yang telah membeli lahan tersebut. Sekiranya ada program dan kebijkan dari BP Batam dalam membrikan ruang usaha bertani untuk kami, mohon informasinya.

    BalasHapus