Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Selasa, 03 Mei 2016

Perpustakaan BP Batam Jadi Tujuan Saat Hardiknas

Selasa, 3 Mei 2016 (Sumber: Antara Kepri)

Perpustakaan BP Batam Jadi Tujuan Saat Hardiknas 
Kepala Bagian Sekretariat Arsip dan Perpustakaan BP Batam, Wahyu Suci Rahayu (kiri) menyerahkan buku Mengungkap Fakta Pembangunan Batam kepada Dewan Pembinan Yayasan Syamsuddin SMK Al-Jabar, Hajah Darojah didampingi Kepala SMK Al-Jabar, Deden Sirozuddin, Senin (2/5). (antarakepri.com/BP Batam) (antarakepri.com/BP Batam)


Batam (Antara Kepri) - Perpustakaan Badan Pengusahaan (BP) Batam, Provinsi Kepri menjadi tujuan siswa sekolah di Batam saat perayaan Hari Pendidikan Nasional yang diperingati setiap 2 Mei.

"Kunjungan kami ke sini (Perpustakaan BP Batam) merupakan rangkaian peringatan Hardiknas. Kami ingin siswa kami semakin gemar membaca," kata Kepala SMK Al-Jabar Batam, Deden Sirozuddin di Perpustakaan BP Batam, Senin.

Deden mengatakan, kunjungan ke Perpustakaan BP Batam adalah bagian dari rangkaian kegiatan memperingati Hari Pendidikan Nasional SMK Al-Jabar Batam yang telah dimulai sejak Senin pagi.

"Selain dalam rangka peningkatan minat baca dan pengenalan lebih jauh tentang pengelolaan perpustakaan, kunjungan kami juga dalam rangka proses akreditasi sekolah kami pada tingkat yang lebih tinggi," katanya.

Selain kepala sekolah, turut dalam kunjungan tersebut Dewan Pembina Yayasan Syamsuddin SMK Al-Jabar Darojah, Kepala Perpustakaan SMK Al-Jabar, Dermawani S, dan Wali Kelas XII MP, Arly Saptoly.

Dalam kunjungan tersebut siswa berkesempatan melihat-lihat koleksi dan membaca buku-buku, meninjau ruang multimedia, dan mendaftar sebagai anggota Perpustakaan BP Batam yang dipandu oleh staf layanan dan pengolahan perpustakaan.

Pada akhir kunjungan Perpustakaan BP Batam menyerahkan tiga buku Mengungkap Fakta Pembangunan Batam kepada SMK Al-Jabar untuk menjadi koleksi Perpustakaan SMK Al-Jabar.

Kepala Bagian Sekretariat Arsip dan Perpustakaan BP Batam Wahyu Suci Rahayu menyambut baik dan mengapresiasi kunjungan para guru dan siswa SMK Al-Jabar ke Perpustakaan BP Batam.

Menurutnya, meskipun Perpustakaan BP Batam adalah kategori perpustakaan khusus, namun tidak menutup kemungkinan untuk dimanfaatkan oleh pelajar dan masyarakat umum.

"Perpustakaan ini memang masuk kategori perpustakaan khusus. Meskipun demikian bisa juga dimanfaatkan oleh pelajar ataupun masyarakat umum," katanya.

Selain dari SMK Al-Jabar, Perpustakaan BP Batam juga sering dikunjungi berbagai sekolah lain khususnya dari Batam. (Antara)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar