Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Rabu, 23 Desember 2015

Penumpang Hang Nadim Batam Melonjak 23 Persen

Rabu, 23 Desember 2015 (Sumber: Antara Kepri)

Batam (Antara Kepri) - Jumlah pengguna jasa penerbangan di Bandara Internasional Hang Nadim Batam mengalami lonjakan hingga 23 persen dibanding hari bisa menjelang Hari Raya Natal 2015 dan libur Tahun Baru 2016.

"Rata-rata sudah naik hingga 23 persen dibandingkan hari-hari normal. Lonjakan sudah sangat terasa sejak beberapa hari ini," kata Kepala Bagian Umum Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Suwarso di Batam, Selasa.


Pada hari-hari biasa jumlah pengguna jasa penerbangan di Bandara Internasional Hang Nadim Batam hanya berkisar 13.000-14.000 penumpang. Dalam beberapa hari terakhir jumlahnya sudah mencapai sekitar 16.000 penumpang perhari dengan dominasi meninggalkan Batam.

Tujuan mudik Natal 2015 dan libur Tahun Baru 2016 antaralain Medan Sumatera Utara, Surabaya, Jakarta, Yogyakarta, Bali, Bandung Jawa Barat.

Meskipun mengalami lonjakan signifikan, namun hingga saat ini tidak ada penambahan penerbangan pada rute-rute tertentu dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam.

Sementara itu Station Manager Lion Air Batam, M Zaini Bire memperkirakan kenaikan penumpang menjelang Natal 2015 akan khususnya tujuan Medan akan mengalami kenaikan sekitar 40 persen.

"Perkiraan kami dalam satu dua hari ini kenaikan bisa mencapai sekitar 40 persen. Karena semua kursi penuh dan tidak ada penambahan penerbangan," kata dia.

Ia mengatakan, saat ini setiap hari melayani penerbangan Batam-Medan sebanyak enam kali. Sementara untuk jalur-jalur lain yang berdekatan dengan Medan seperti Pekanbaru, Padang juga sudah dilayani Lion Air beberapa kali perhari.

"Dengan penerbangan yang ada semua penumpang bisa terlayani," kata dia.

Sementara itu, pada musim mudik Natal 2014 dan Tahun Baru 2015 jumlah penumpang penerbangan di Bandara Internasional Hang Nadim Batam naik sekitar 30 persen.

Berdasarkan data BP Batam, pada 2012, jumlah penumpang Bandara Internasional Hang Nadim Batam sebanyak 3,8 juta orang dengan 84 penerbangan per hari.

Selanjutnya, pada 2013, jumlah penumpang mencapai 4,1 juta orang dengan 104 penerbangan reguler per hari. Untuk 2014, jumlah penumpang sudah di atas 4,8 juta orang dengan 116 kali penerbangan per hari. (Antara)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar