Info Barelang

KUMPULAN BERITA BP BATAM YANG DIHIMPUN OLEH BIRO HUMAS, PROMOSI, DAN PROTOKOL

Selasa, 06 Februari 2018

Rahma Utari Terpilih Promosikan Batam

Senin, 5 Februari 2018 (Sumber: Mediaindonesia.com)



RAHMA Utari gembira tak terkira. Sabtu (3/2) malam, ia terpilih menjadi Duta Badan Pengusahaan Batam 2018. “Sejak saat ini, ia bertugas mempromosikan Batam di dalam dan luar negeri,” kata Ketua BP Batam Lukita Dinarsyah Tuwo di depan sekitar 20 ribu warga Batam yang menyemut di kawasan bundaran Batam Center. Malam itu, pemilihan Duta BP Batam 2018 merupakan salah satu acara yang digelar BP Batam. Satu lagi ialah car free night di lokasi yang sama, dengan mengundang para pelaku UKM menggelar karya dan olahan kuliner.

Lebih jauh Lukita menuturkan BP Batam berharap iklim investasi membaik seiring dengan semakin banyaknya tingkat kunjungan turis ke Batam dalam sebulan terakhir. Apalagi wisata merupakan salah satu potensi perekonomian daerah ini yang telah lama redup.


“Dengan adanya malam anugerah duta BP Batam dan car free night di kawasan budaran Batam Center, kami berharap ini akan menjadi salah satu upaya untuk kembali menggali potensi ekonomi,” tambahnya. Generasi muda Batam, lanjutnya, harus diberdayakan dengan pergelaran acara-acara tingkat regional maupun internasional sehingga bisa mengharumkan nama daerah dan meningkatkan iklim investasi. Duta BP Batam nantinya menjadi ikon untuk ikut mempromosikan Batam sebagai salah satu destinasi wisata dan investasi asing.



Dia menuturkan, terkait dengan investasi, BP Batam telah membuat 8 program prioritas pada 2018, dengan target investasi bisa mencapai US$650 juta. Program prioritas tersebut menjadi agenda uta­ma selain menggenjot sektor wisata.


Kedelapan program itu ialah menggenjot secepatnya investasi asing dalam dan luar negeri untuk segera mereali-sasikan usaha, mengembangkan industri, mengembangkan pariwisata, mengembangan KEK, dan menyelesaikan masalah sosial. Selain itu, konsolidasi organisasi, revisi anggaran 2018, pengelolaan keuangan, dan kerja sama dengan Pemkot Batam dan lembaga terkait. (HK/N-2)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar